Manado (ANTARA) - Karantina Sulawesi Utara (Sulut) bekerja sama dengan PT Pelindo guna meningkatkan kualitas layanan dalam mendukung program Strategi Nasional Pencegahan Korupsi (StranasPK) di daerah tersebut.
"Kerja sama ini termasuk upaya Karantina Sulut untuk mendukung program StranasPK, melalui optimalisasi tata kelola pelabuhan yang terintegritas sehingga semakin efektif dan efisien," kata Kepala Karantina Sulawesi Utara, I Wayan Kertanegara, di Manado, Selasa.
Dia mengatakan Karantina Sulawesi Utara terus lakukan peningkatan kualitas layanan dengan menjalin koordinasi dengan banyak pihak.
Salah satunya dengan berkoordinasi bersama PT Pelindo dalam menyiapkan tempat tindakan karantina hewan di border, seperti pelabuhan Bitung.
Ketua Tim Kerja Karantina Hewan Setyawan Pramularsih mengatakan koordinasi ini dilakukan untuk mengecek dan memastikan kesiapan sarana prasarana pemeriksaan karantina, khususnya untuk pemeriksaan produk hewan beresiko rendah dan beresiko sedang di Tempat Pemeriksaan Fisik Terpadu (TPFT), area Pelabuhan Peti Kemas Pelindo, Bitung.
“Kami lakukan peninjauan untuk memastikan TPFT siap digunakan sebagai tempat melakukan tindakan karantina. Kami ingin proses pemeriksaan pemasukan produk hewan dari antar area dapat diselesaikan di border/pelabuhan,” katanya.
Ia menjelaskan tindakan karantina yang terselesaikan di pelabuhan ini sejalan dengan program StranasPK.
Persiapan TPFT di pelabuhan ini bertujuan untuk meniadakan hambatan layanan karantina (dweeling time) dan kegiatan layanan karantina berdasarkan amanat undang-undang perkarantinaan yang berlaku.
Dia menjelaskan bahwa hal ini dilakukan untuk menjaga integritas petugas karantina dan tidak mengabaikan perlindungan terhadap provinsi Sulawesi Utara dari resiko ancaman hama penyakit hewan, ikan dan tumbuhan yang terbawa komoditas tersebut.
Berita Terkait
PLN Mobile pelayanan pada masyarakat jadi cepat dan mudah
Rabu, 11 Desember 2024 5:40 Wib
PLN kembangkan kualitas UMK Desa Berdaya Palaes Minut
Selasa, 10 Desember 2024 23:53 Wib
BPJAMSOSTEK dan Pemkot Manado tingkatkan program perlindungan tenaga kerja Manado
Selasa, 10 Desember 2024 23:48 Wib
BRI Regional Manado peduli sesama gelar donor darah
Selasa, 10 Desember 2024 23:45 Wib
Gempa 5,2 magnitudo guncang Talaud Sulut
Selasa, 10 Desember 2024 15:46 Wib
Berbagai kegiatan dilaksanakan Kejati Sulut memperingati Hakordia 2024
Selasa, 10 Desember 2024 1:42 Wib
Zona Bakamla Tengah libatkan masyarakat ikut menjaga laut di Sulut
Senin, 9 Desember 2024 20:09 Wib
YSK siapkan 75 pakar untuk bangun Sulut lebih maju
Senin, 9 Desember 2024 12:33 Wib