Sangihe, Sulut (ANTARA) - Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Kabupaten Kepulauan Sangihe Handry Pasandaran menyebutkan selama 5 hari terakhir tidak ada kasus baru COVID-19 di daerah itu.
Menurut Handry Pasandaran di Tahuna, Selasa (29/3), satu kasus terakhir ditemukan pada tanggal 23 Maret 2022 sehingga secara keseluruhan menjadi 1.825 orang.
Dari jumlah tersebut, kata dia, ada 1.776 orang atau 97 persen sudah sembuh, 46 orang atau 2,52 persen meninggal dunia, dan tiga orang masih menjalani isolasi.
Pemerintah Kabupaten Sangihe tetap mengimbau warga untuk mematuhi protokol kesehatan sekalipun kasus COVID-19 terus melandai.
Diimbau pula bahwa masyarakat yang belum divaksin segera ikut vaksinasi di tempat yang sudah disiapkan oleh Pemerintah.
Ia mengatakan bahwa pihaknya juga melaksanakan program jemput bola dengan mengunjungi warga di kelurahan dan kampung agar mereka bersedia menerima vaksin dosis satu atau dosis lanjutan.