Manado (ANTARA) - Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Sulawesi Utara,
Haris Sukamto memberikan apresiasi kebersihan yang ada di Lembaga Pemasyarakatan Kelas II B Bitung.
'
Lapas Bitung merupakan Lapas yang nyaman dan aman, dibuktikan dengan kebersihan ruang dapur hingga penataan kamar yang rapi, " katanya di Bitung, Selasa.
“Perlunya pengolahan menu makanan yang baik dan kebersihan itu adalah layanan yang utama, karena menyangkut pemenuhan gizi warga binaan,"kata Haris saat mengunjungi Lapas Bitung..
Pada kunjungan tersebut, Haris Sukamto didampingi para Kepala Divisi di Kemenkumham Sulut meninjau langsung fasilitas vital Lapas Bitung, diantaranya dapur Lapas dan blok-blok hunian warga binaan pemasyarakatan.
Kedatangan tim Kanwil Kemenkumham Sulut disambut dan didampingi langsung Kalapas Bitung Syukron Hamdani.
Sementara itu Kalapas Bitung Syukron Hamdani mengatakan terobosan demi terobosan akan selalu dilakukan, terutama pada tampilan fisik bangunan.
"Ketika organisasi memiliki fasilitas gedung yang representatif tentunya sangat berdampak pada kinerja pegawai. Dan kami berharap dukungan dan motivasi seluruh pejabat di Kanwil Kemenkumham Sulut,"katanya.
Terkait dengan arahan Kakanwil Haris Sukamto, dia mengatakan, beberapa sarana vital Lapas akan perhatikan demi peningkatan layanan dan kinerja Lapas Kelas IIB Bitung.
Berita Terkait
Dandim Talaud sebut Hari Bela Negara dorong semangat kebangsaan
Kamis, 19 Desember 2024 18:15 Wib
Bandara Samrat Manado buka Posko Pusat Terpadu jelang Natal
Kamis, 19 Desember 2024 6:43 Wib
Gubernur serahkan DIPA 2025 secara digital Rp22,43 T
Kamis, 19 Desember 2024 6:36 Wib
Gubernur Sulut siapkan Rp10 miliar untuk program makan bergizi gratis
Kamis, 19 Desember 2024 3:36 Wib
Gubernur siapkan lahan 20 Ha bangun sekolah taruna di Langowan
Kamis, 19 Desember 2024 3:34 Wib
Wakapolda Sulut ajak personel beri layanan terbaik ke masyarakat
Kamis, 19 Desember 2024 3:29 Wib
Polda Sulut tingkatkan kemampuan personel bidang kehumasan
Rabu, 18 Desember 2024 4:29 Wib
Kodam-PLN Sulutenggo gelar Srikandi peduli kesehatan ibu dan anak
Selasa, 17 Desember 2024 17:30 Wib