Manado (ANTARA) - Bawaslu Sulawesi Utara (Sulut), menyatakan, pada prinsipnya, pemilihan kepala daerah (Pilkada) di daerah tersebut diharapkan terlaksana dengan
bermartabat dan berkualitas.
"Harapan kita semua Pilkada di provinsi dan tujuh kabupaten dan kota, terlaksana pada dua hal pokok tersebut," kata Ketua Bawaslu Sulut, Herwyn
Malonda, di Manado.
Dia menjelaskan, harapan Pilkada yang akan terlaksana itu berkualitas, karena semua pelanggaran bisa dimanimilisir, bahkan ditiadakan,
selama tahapan sampai pada hari H nanti.
"Kemudian dapat terlaksana secara bermartabat,harapannya semua pelaksana yang terlibat bukan hanya sekadar ikut regulasi saja, tetapi lebih dari
pada itu adalah mempertahankan etika moral," kata Malonda.
Sebab katanya, dalam pelaksanaan Pilkada itu ada juga pendidikan politik yang diberikan kepada masyarakat, sehingga pelaksanaanya bermartabat.
Dia mengatakan, hal tersebut sangat diharapkan tercipta dalam pelaksaknaan Pilkada di provinsi maupun tujuh kabupaten dan kota, pada tahun ini.
Karena itulah, maka menurut Malonda, pihaknya mengajak semua pihak termasuk media massa untuk ikut mendukung dan mengawasi pelaksanaan semua
tahapan hingga hari H pelaksanaan Pilkada.
Media massa kata Malonda, diharapkan bisa menyampaikan informasi untuk pencegahan pelanggaran, menginformasikan data-data pelanggaran
yang ditemukan serta yang telah diselesaikan oleh Bawaslu, sehingga bisa diketahui masyarakat luas. juga. ***
Berita Terkait
Bawaslu Manado sesalkan partisipasi pemilih Pilkada rendah
Selasa, 3 Desember 2024 16:07 Wib
Bawaslu berikan rekomendasi ke KPU Tomohon pasca pilkada
Sabtu, 30 November 2024 22:30 Wib
Bawaslu Tomohon ajak warga bersabar menunggu hasil pleno tingkat kota
Sabtu, 30 November 2024 22:26 Wib
Bawaslu Manado siapkan penambah stamina tenaga adhoc
Senin, 25 November 2024 20:21 Wib
Bawaslu Tomohon ingatkan praktik politik uang di masa tenang
Senin, 25 November 2024 6:40 Wib
Bawaslu Manado terus beri penguatan tenaga adhoc Pilkada
Kamis, 21 November 2024 12:39 Wib
Bawaslu Manado "cover" adhoc dengan BPJS-jaminan internal
Senin, 18 November 2024 16:21 Wib
KPU akan rapimnas pilkada bersama Bawaslu
Senin, 11 November 2024 7:26 Wib