Manado (ANTARA) - Kementerian Agama (Kemenag) meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) berbasis teknologi di Kabupaten Bolaang Mongondouw (Bolmong), Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
"Bersama Madrasah Aliyah Kejuruan Negeri (MAKN) Bolaang Mongondow kita memperkuat komitmen dalam menghasilkan generasi yang berakhlak mulia dan berkompeten di bidang teknologi," kata Kepala Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Sulawesi Utara KH Ulyas Taha di Bolmong, Senin.
Dia menegaskan pihaknya akan terus memperkuat kolaborasi antarwilayah guna mendukung kemajuan pendidikan madrasah dan upaya pengembangan sumber daya manusia unggul di bidang teknologi.
“MAKN Bolmong adalah wujud nyata pendidikan agama yang inovatif," ujarnya.
"Diharapkan madrasah ini menjadi teladan, tidak hanya untuk Kabupaten Bolaang Mongondow tetapi juga bagi seluruh wilayah Sulawesi Utara,” ujarnya menambahkan.
Kemenag menyatakan kebanggaannya terhadap MAKN Bolmong sebagai satu-satunya madrasah kejuruan agama di Sulawesi Utara.
"MAKN Bolaang Mongondow telah menjadi ikon di Kabupaten Bolaang Mongondow, dan ini adalah salah satu kebanggaan kita bersama. Saya berharap madrasah ini terus berdaya saing dengan kualitas SDM yang unggul,” ungkap Ulyas Taha.
Ulyas Taha juga menekankan pentingnya pengembangan teknologi di madrasah agar para siswa memiliki keterampilan yang relevan.
“Saya berharap madrasah ini mampu melahirkan generasi yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki keterampilan teknologi yang siap bersaing di dunia kerja,” tambahnya.
Plt Sekda Bolmong Dr Ramlah Mokodompit menyatakan dukungannya terhadap perkembangan MAKN sebagai madrasah unggulan yang siap bersaing di era global.
Keberhasilan ini menunjukkan komitmen dalam membentuk sumber daya manusia berkualitas, kompeten, dan berdaya saing di bidang keagamaan dan teknologi, ujarnya.
Berita Terkait
Pameran Wuling 'Year End Sale' hadir di Kota Manado bawa promo menarik khusus akhir tahun
Rabu, 13 November 2024 18:30 Wib
Balai Karantina Sulut sosialisasikan Best Trust untuk kemudahan ekspor
Rabu, 13 November 2024 17:26 Wib
Karantina dan Distanak Sulut perkuat pengawasan penularan PMK ternak
Rabu, 13 November 2024 15:35 Wib
COP29, PLN dorong kolaborasi global perkuat energi hijau di Tanah Air
Rabu, 13 November 2024 12:26 Wib
Kemenag beri kemudahan masyarakat layanan keagamaan di Bolmut
Rabu, 13 November 2024 12:14 Wib
Disperindag Sulut jemput bola perkuat akses pasar PLKA
Rabu, 13 November 2024 12:12 Wib
Kakanwil harap MAKN Bolmong ciptakan SDM unggul
Rabu, 13 November 2024 11:47 Wib
Kemenag: IGRA bentuk karakter anak sejak usia dini
Rabu, 13 November 2024 11:44 Wib