Minahasa (ANTARA) - Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey menghadiri pelantikan dan pengambilan sumpah 98 hukum tua yang ada di 22 kecamatan di Kabupaten Minahasa.
“Sebagai seorang pemimpin, hukum tua yang baru dilantik harus mampu merealisasikan visi dan misi yang disampaikan kepada masyarakat desa," sebut Gubernur.
Selain itu, hukum tua harus tetap menjalankan program pemerintah pusat, pemerintah provinsi dan kabupaten.
"Hukum tua adalah ujung tombak dalam menyukseskan program pemerintah,” ungkapnya.
Gubernur menambahkan, semua program pemerintah adalah untuk peningkatan kualitas masyarakat.
“Juga penguatan ekonomi berbasis pertanian, apalagi di Minahasa, sehingga manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat,” sambungnya.
Gubernur juga menyentil pembangunan infrastruktur infrastruktur di desa melalui dana desa.
“Dana desa harus dimanfaatkan betul-betul, bukan untuk kepentingan sekelompok orang melainkan oleh seluruh masyarakat. Kita dukung pemerintahan yang baik dan bersih," ajaknya.
Berita Terkait
KPK ingatkan warga waspada pihak catut nama janjikan lolos dari proses hukum
Jumat, 8 November 2024 11:24 Wib
KPU Sulut sasar parpol dan ormas pahami produk hukum pilkada
Selasa, 5 November 2024 11:07 Wib
KPU Sulut masifkan penyuluhan produk hukum pilkada
Sabtu, 2 November 2024 6:45 Wib
Rusia soroti Israel telah melanggar hukum internasional terkait UNRWA
Jumat, 1 November 2024 12:25 Wib
KPK: Kerja sama penegakan hukum dengan kejaksaan dan Polri terus berjalan
Rabu, 30 Oktober 2024 20:24 Wib
Majelis hakim Konawe Selatan tolak eksepsi penasihat hukum guru honorer Supriyani
Selasa, 29 Oktober 2024 10:33 Wib
Korban sebut proses hukum kekerasan seksual mantan Rektor lambat
Selasa, 29 Oktober 2024 6:32 Wib
KPU Sulut intensifkan penyuluhan produk hukum pilkada
Selasa, 29 Oktober 2024 6:22 Wib