Manado (ANTARA) - Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey berharap bunda-bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) ikut berperan menurunkan angka prevalensi stunting di provinsi tersebut.
"Suksesnya bangsa dan negara, suksesnya pemerintahan di Kabupaten Bolaang Mongondow sangat bergantung dari peran ibu-ibu pengurus PAUD," kata Olly di Kota Kotamobagu, Kamis.
Peran ibu-ibu PAUD dalam menurunkan angka stunting, menurutnya, sangatlah berat karena berkaitan dengan kesiapan menyediakan sumber daya manusia yang berkualitas.
"Tugas kita bersama, termasuk ibu-ibu PAUD, adalah menyiapkan generasi mendatang sebagai generasi yang siap berkompetisi dengan siapa pun baik internal maupun eksternal," kata Gubernur Olly .
Mencegah stunting, kata dia, dapat dilakukan dengan memberikan asupan gizi mulai dari bayi hingga usia lima tahun.
"Harus betul betul dijaga sejak dini agar menjadi anak yang siap menghadapi tantangan di masa depan," ujarnya.
Gubernur mencontohkan India yang dengan bonus demografi berhasil membuat mereka yang berusia 17 tahun ke atas menjadi anak-anak yang produktif dengan penghasilan tinggi.
Menurutnya, kondisi itu bisa terjadi apabila ada kesadaran pemerintah dan masyarakat bahwa mengubah suatu negara dimulai dengan mengubah anak-anak.
"Ibarat dengan sebuah rumah ketika fondasinya kuat, gempa sekalipun tidak akan goyah, bangunan akan teguh berdiri. Begitupun dengan kehidupan kita, apabila dipelihara sejak awal, sejak merencanakan kehamilan, menjaga proses pertumbuhan, pasti akan menjadi anak-anak yang siap bersaing," ujarnya.
Berdasarkan Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) tahun 2022, angka prevalensi stunting provinsi berpenduduk lebih 2,6 juta jiwa tersebut mencapai 20,5 persen. Pemerintah daerah Sulut menargetkan penurunan angka stunting hingga di bawah 14 persen di tahun ini. **AdvertorialKominfo**
Berita Terkait
Tomohon - Minut turunkan stunting lampaui target nasional 14 persen
Selasa, 1 Oktober 2024 5:17 Wib
Peringati Hari Kelapa Sedunia, PT Sasa Inti gelar pelatihan cegah stunting untuk kader posyandu
Senin, 30 September 2024 15:57 Wib
BKKBN Sulut ajak STIK Gunung Maria ambil peran turunkan stunting
Kamis, 26 September 2024 22:14 Wib
Alfamidi bantu 60 telur per bulan, balita asal Ternate lulus stunting
Jumat, 20 September 2024 18:58 Wib
Pemkot Manado kukuhkan BAAS turunkan angka stunting
Jumat, 13 September 2024 22:01 Wib
BKKBN Sulut mutakhirkan Pendataan Keluarga 2024 guna turunkan stunting
Kamis, 12 September 2024 4:39 Wib
BKKBN Sulut: Empat model intervensi spesifik cegah stunting
Kamis, 5 September 2024 16:25 Wib
BKKBN Sulut perkuat peran PLKB-P3K turunkan stunting di Minsel
Minggu, 1 September 2024 6:46 Wib