Manado (ANTARA) - PT Bank Pembangunan Daerah (BPD) Sulawesi Utara dan Gorontalo (BSG) meningkatkan inklusi keuangan kepada kaum milenial di daerah tersebut.
"Kami bekerja sama dengan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) untuk memberikan edukasi tentang jasa keuangan kepada kaum milenial di Sulut," kata Dirut BSG Revino Pepah, di Manado, Selasa.
Dirut BSG mengatakan pihaknya bekerja sama dengan Hipmi agar kaum milenial akan lebih mudah memahami.
"Biarkan yang muda memberi tahu kepada yang muda," katanya.
Ia menjelaskan dengan begitu target mengedukasi jasa keuangan kepada kaum milenial akan semakin tepat sasaran.
Menurut dia, sasaran inklusi keuangan, bagaimana masyarakat teredukasi dengan baik dan benar.
Dia mengatakan bersama Hipmi Sulut, mengedukasi para mahasiswa dan juga komunitas anak muda di Kota Manado.
Ketua Hipmi Sulut Natanael Pepah mengatakan inklusi keuangan, yakni keterbukaan akses keuangan.
Natanael menjelaskan, bahwa setiap anggota masyarakat harus mempunyai akses terhadap berbagai layanan keuangan formal yang berkualitas secara tepat, lancar, dan aman dengan biaya terjangkau sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Untuk mendorong tercapainya target inklusi keuangan sebesar 90 persen pada 2024, Hipmi bersama pemerintah terus gencar melakukan edukasi dan sosialisasi untuk meningkatkan literasi dan inklusi keuangan di Sulut.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: BSG tingkatkan inklusi keuangan milenial Sulut
Berita Terkait
Hipmi tingkatkan kualitas UMKM milenial di Sulut
Kamis, 30 November 2023 21:53 Wib
Hipmi tingkatkan inklusi keuangan mahasiswa Unsrat Manado
Sabtu, 14 Oktober 2023 5:51 Wib
Hipmi bersinergi pemerintah tingkatkan ekonomi Sulut
Kamis, 21 September 2023 21:16 Wib
Hipmi siapkan kader pengusaha muda tangguh di Sulut
Jumat, 1 September 2023 21:00 Wib
Presiden Jokowi: Banyak menteri alumni dari Hipmi
Kamis, 31 Agustus 2023 16:05 Wib
KNPI: Pemuda harus miliki pendidikan berkualitas menuju Indonesia emas
Rabu, 23 Agustus 2023 20:48 Wib
Keputusan pemerintah tolak IMF soal hilirisasi dinilai Hipmi sudah tepat
Sabtu, 1 Juli 2023 16:15 Wib
HIPMI dukung Pemprov Sulawesi Utara tingkatkan sektor pariwisata
Rabu, 10 Mei 2023 3:47 Wib