Manado (ANTARA) - Urban Economy Digifest mendorong pertumbuhan ekonomi dan keuangan digital secara inklusi dan berkelanjutan di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Kepala Bank Indonesia (BI) Perwakilan Sulut Andry Prasmuko mengatakan dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi dengan dukungan digitalisasi di Provinsi Sulawesi Utara, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Utara (KPw BI Sulut) bersinergi bersama Pemerintah Provinsi, Dinas/Instansi dan Stakeholders terkait lainnya, menyelenggarakan kegiatan Urban Economy Digifest Sulawesi Utara 2024 dengan mengangkat tema “Sinergi Memperkuat Ekonomi dan Keuangan Digital untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan”.
Ini merupakan kegiatan tahunan yang bertujuan untuk mengakselerasi pertumbuhan ekonomi dan keuangan digital di Sulut, termasuk pengembangan sektor prioritas berdaya saing seperti UMKM berorientasi ekspor, sektor pariwisata dan komoditas unggulan lain dengan sentuhan digitalisasi.
Pada tahun 2024, rangkaian kegiatan Urban Economy Digifest telah berlangsung sejak Juni antara lain, pameran UMKM bekerja sama dengan Pemkab Minut dan Pemkot Manado, pelatihan pengembangan wastra bekerja sama dengan Dekranasda Provinsi Sulut.
Kemudian, business matching pembiayaan UMKM bekerja sama dengan OJK dan perbankan, business matching kemitraan UMKM bekerja sama dengan perusahaan ritel (Freshmart, Golden, Jumbo, Indomaret, Indogrosir, Alfamart), Sosialisasi legalitas usaha bekerja sama dengan DPMPTSP dan Kemenkumham.
Serta, katanya, pengembangan desa wisata bekerja sama dengan Dinas Pariwisata Bitung dan Minut, pembuatan buku wisata (e-book) bawah laut “Underwater Paradise of North Sulawesi” bekerja sama dengan Dinas Pariwisata dan diving center se-Sulut, dan rangkaian kegiatan lomba untuk memeriahkan acara tersebut.
Dalam acara puncak Urban Economy Digifest, akan dilakukan selebrasi dan harvesting hasil sinergi Bank Indonesia bersama pemerintah dan stakeholders terkait berupa, Penandatanganan MoU Kemitraan UMKM dan Ritel.
Penandatanganan MoU Sinergi perluasan aplikasi penyusunan laporan keuangan UMKM melalui SIAPIK (Sistem Aplikasi Pencatatan Informasi Keuangan) bersama Perguruan Tinggi.
Penandatanganan Komitmen Percepatan Implementasi Kartu Kredit Pemerintah Daerah oleh 16 Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota se-Sulut.
Penandatanganan Komitmen Opsen Pajak Kendaraan Bermotor oleh 16 Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota se-Sulut.
Penyerahan Simbolis Pilot Project Program Pengembangan Desa Wisata Kahuku dan Batuputih Bawah oleh Kemenparekraf.
Penyerahan Simbolis Legalitas UMKM kepada PT. Perorangan dan HAKI oleh Kemenkumham.
Penyerahan Simbolis Pilot Project Program Hilirisasi UMKM oleh Bank Indonesia, Penyerahan Simbolis Legalitas UMKM oleh Gubernur Sulawesi Utara.
Penyerahan Simbolis KUR UMKM oleh Pimpinan Bank Mandiri, Launching 360º Virtual Tour Kota Manado yang mempromosikan spot destinasi wisata Kota Manado secara virtual pada web http://360.manadokota.go.id/
Launching Buku “Underwater Paradise of North Sulawesi” yang mempromosikan pesona Bahari Sulawesi Utara.
Talkshow Ekonomi dan Keuangan Digital bertema "Sinergi Memperkuat Ekonomi dan Keuangan Digital untuk Mendukung Pertumbuhan Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan” dengan narasumber dari Kemenparekraf, Bank Indonesia, Bank Mandiri dan creativepreneur.
Ia mengatakan serta Peragaan Busana Wastra Unggulan Sulut sebagai ajang showcasing busana kreatif dan inovatif hasil pengembangan UMKM Wastra Sulawesi Utara.
Karya busana tersebut diperagakan langsung oleh Ketua Dekranasda Sulut, Miss Face of Humanity 2023, Puteri Indonesia 2026, Pimpinan Bank Indonesia, Pimpinan Bank Mandiri, Nyong Noni Sulut, Nyong Noni QRIS dan CBP Rupiah.
Kegiatan ini ditutup dengan Fun Run, Zumba dan Konser Artis Lokal dan Nasional sambil mensosialisasikan pemahaman masyarakat terhadap implementasi QRIS.
"Mendorong masyarakat Sulawesi Utara untuk berbelanja menggunakan QRIS, serta meningkatkan rasa Cinta, Bangga, Paham Rupiah kepada masyarakat Sulawesi Utara," katanya.(***)