Manado (ANTARA) - Sebanyak 17 instansi pemerintah daerah, BUMN-BUMD dan Polri terintegrasi pada mal pelayanan publik yang telah dibangun Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon, Sulawesi Utara.
"Mal pelayanan publik Kota Tomohon adalah yang keenam di Indonesia dan yang pertama di Sulawesi," sebut Wali Kota Tomohon, Jimmy F Eman di Tomohon, Rabu.
Fasilitas pelayanan publik yang dibangun merupakan salah satu kebijakan dan komitmen Pemkot Tomohon dalam menindaklanjuti gagasan yang terinspirasi dari program "Nawa Cita" Presiden RI Joko Widodo yang berupaya memudahkan masyarakat dalam mengurus perizinan.
Ke tujuh 17 instansi yang membuka layanan terintegrasi di mal pelayanan publik ini yaitu Dinas Penanaman modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Dinas Komunikasi dan Informatika, Dinas Tenaga Kerja, serta Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah.
Selanjutnya, Kantor Imigrasi, Kantor Pajak, Kantor Pertanahan, Polres Tomohon, BPJS Kesehatan, BPJS Ketenagakerjaan, PT Pos Indonesia, Bank SulutGo, Bank BNI, Samsat, PDAM, serta tim teknis dinas terkait.
Pemerintah kota terus berupaya membenahi pelayanan dengan mengifiensikan waktu tunggu saat masyarakat mengurus perizinan dengan meluncurkan sistem aplikasi "Antrian Online" (ANLIN).
Aplikasi ini, lanjut Wali Kota akan menghemat waktu dan biaya serta meningkatkan kenyamanan masyarakat yang mengurus perizinan.
Ia menyebutkan, kemudahan aplikasi ini, masyarakat dapat langsung mengakses melalui gadget atau android.
Pemkot bahkan membangunn jaringan nirkabel gratis bagi masyarakat yang mengakses mal pelayanan publik sejak pagi hingga malam.
Cara kerja aplikasi ini yaitu, menginstall aplikasi TSMANLIN, membuka aplikasi, memilih pelayanan yang diinginkan, mengisi keterangan (nama, tempat/tangal lahir, jenis kelamin, nomor KTP, nomor telepon) kemudian mendaftar.
Berita Terkait
Gempa vulkanik Gunung Lokon di Tomohon meningkat
Sabtu, 9 November 2024 21:12 Wib
Kemenag tingkatkan kualitas pendidikan RA di Tomohon
Kamis, 31 Oktober 2024 21:21 Wib
Pemkot Tomohon apresiasi ITM beri sumbangsih dalam dunia pendidikan
Kamis, 31 Oktober 2024 17:46 Wib
FKIK Universitas Sariputra Indonesia Tomohon buka program studi anestesi
Kamis, 17 Oktober 2024 18:36 Wib
Universitas Sariputra Indonesia Tomohon gelar wisuda 120 mahasiswa
Selasa, 8 Oktober 2024 22:47 Wib
Anak tunarungu di Tomohon dapat bantuan alat bantu dengar
Jumat, 4 Oktober 2024 13:42 Wib
Kemenag Tomohon tingkatkan kompetensi guru melalui Metode Gasing
Kamis, 3 Oktober 2024 15:36 Wib
Tomohon - Minut turunkan stunting lampaui target nasional 14 persen
Selasa, 1 Oktober 2024 5:17 Wib