Manado (ANTARA) - Kepala Perwakilan BKKBN Sulawesi Utara Diano T Tandaju pada apel kerja, Senin (10/7) memberikan apresiasi juara 'AKuKaMu' 2023 di ajang Harganas belum lama ini.
Di Ajang Kespro Kawula Muda (AkuKamu) 2023 'Youth Rangers' yang terdiri dari Ryan Robernat Ronte, Charisa Sharon Rengku dan Yosua N.D. Sasauw tampil menjadi juara nasional.
Selain itu, BKKBN Sulut juga menorehkan juara pertama provinsi terbaik tingkat nasional 'Indeks Kualitas Pelayanan KB' pada kegiatan pelayanan KB serentak sejuta akseptor.
Diano juga memberikan apresiasi bagi ASN yang penuh dedikasi menunjukkan disiplin hadir tepat waktu.
"Prestasi yang diraih akan menjadi motivasi untuk lebih mengembangkan inovasi, teruslah berkoordinasi baik secara internal maupun eksternal," ajaknya.
Kaper Diano juga mengingatkan pelaksanaan pelaksanaan 'PK 23' yang tinggal beberapa hari agar lebih fokus untuk diperhatikan.
Apel tersebut juga dirangkaikan dengan penyerahan piagam penghargaan dan hadiah kepada 'Youth Rangers' dan Pokja KB/KR di bawah pimpinan Ignasius P Worung.
Berita Terkait
BKKBN Sulut bantu ibu hamil asupan gizi cegah stunting
Selasa, 12 November 2024 5:16 Wib
IPeKB Sulut-BKKBN bersinergi percepat turunkan stunting
Selasa, 12 November 2024 5:13 Wib
BKKBN Sulut-Unsrat kerja sama perkuat program pembangunan keluarga
Jumat, 8 November 2024 20:29 Wib
BKKBN Sulut latih bidan layani kontrasepsi di fasilitas kesehatan
Rabu, 6 November 2024 19:18 Wib
BKKBN Sulut sertakan pakar identifikasi stunting di Minsel
Selasa, 5 November 2024 14:44 Wib
BKKBN Sulut harap pengelolaan Rumah DataKu ditopang anggaran pemda
Kamis, 31 Oktober 2024 13:26 Wib
BKKBN Sulut dan Pemkab Minahasa Tenggara bersinergi guna turunkan stunting
Rabu, 30 Oktober 2024 11:08 Wib
Rumah DataKu dapat bantu perencanaan pembangunan desa di Sulut
Selasa, 22 Oktober 2024 12:03 Wib