Sangihe, Sulut (ANTARA) - Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Sangihe Sulawesi Utara, melalui direktur rumah sakit Liung Kendage Tahuna, Aprikorus Loris mengatakan, saat ini sudah tidak ada pasien COVID-19 yang dirawat di rumah sakit.
"Saat ini sudah tidak ada lagi pasien terkonfirmasi COVID-19 yang dirawat di rumah sakit Liung Kendage Tahuna," kata Aprikorus Loris di Tahuna, Rabu.
Menurut dia, pada hari Selasa (22/3) ada tiga orang pasien yang pulang dari rumah sakit karena dinyatakan sembuh, sehingga ruang perawatan saat ini sudah dalam keadaan kosong.
Dia mengimbau kepada semua masyarakat yang ingin berobat di rumah sakit supaya tidak perlu takut sebab sudah tidak ada lagi pasien COVID-19 yang dirawat.
Namun demikian, dia tetap meminta agar setiap orang yang berkunjung ke rumah sakit tetap menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker.
"Sekalipun sudah tidak ada pasien COVID-19, namun protokol kesehatan harus tetap diterapkan di lingkungan rumah sakit dengan memakai masker," kata dia.
Berita Terkait
Kemenag-Pemda doa bersama hadapi Pilkada di perbatasan Sulut-Filipina
Rabu, 13 November 2024 5:49 Wib
BNN Kabupaten Sangihe tetapkan dua desa "Bersinar"
Rabu, 13 November 2024 5:43 Wib
Kemenag Bolaang Mongondouw tingkatkan kualitas layanan keagamaan
Selasa, 12 November 2024 22:03 Wib
BKKBN Sulut bantu ibu hamil asupan gizi cegah stunting
Selasa, 12 November 2024 5:16 Wib
Kemenag tingkatkan SDM berbasis teknologi di Bolmong
Selasa, 12 November 2024 5:14 Wib
IPeKB Sulut-BKKBN bersinergi percepat turunkan stunting
Selasa, 12 November 2024 5:13 Wib