Minahasa Tenggara, (Antara) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara terus memaksimalkan pelaksanaan sistem keamanan lingkungan (Siskamling) di 144 desa dan kelurahan guna menjaga stabilitas keamanan saat pemilihan kepala daerah (Pilkada).
"Siskamling sudah hampir sebulan ini dilaksanakan dan itu terus dimaksimalkan, apalagi Pilkada semakin dekat," kata Juru Bicara Pemkab Minahasa Tenggara Franky Wowor di Ratahan, Senin.
Ia mengungkapkan terus dimaksimalkannya pelaksanaan Siskamling tersebut, untuk menjaga kondisi keamanan pada pelaksanaan Pilkada
"Kondisi keamanan saat ini sangat rentan terjadi gejolak di saat semakin dekatnya pelaksanaan Pilkada ," ujarnya.
Franky menuturkan kondisi keamanan di Minahasa Tenggara menjadi prioritas utama oleh Pemkab dan masyarakat yang didukung oleh aparat kepolisian dan TNI.
"Pemkab bersama dengan masyarakat akan terlibat aktif dalam menjaga kondisi keamanan di daerah, untuk menyikapi situasi yang ada," ujarnya.
Ia pun mengharapkan agar seluruh masyarakat dapat terlibat aktif dalam pelaksanaan Siskamling di masing-masing desa dan kelurahan.
"Kondisi keamanan dan ketertiban yang kondusif adalah hal yang penting dan harus kita jaga bersama," tandasnya.
(T.KR-AIK/B/G004/G004) 30-04-2018 20:48:27