Manado (ANTARA) - Pemerintah kota (pemkot) memastikan distribusi bantuan dirasakan warga terdampak korban banjir di Kota Manado, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Wakil Wali Kota Manado Richard Sualang, Sabtu, turun langsung melihat daerah yang terdampak banjir dan tanah longsor di Kelurahan Kombos Timur dan Kelurahan Ternate Tanjung, akibat peningkatan curah hujan yang terjadi sejak kemarin di Kota Manado.
"Kami pemerintah hadir datang memastikan bahwa distribusi bantuan-bantuan akan sampai pada warga yang terdampak," kata Richard.
Dia mengatakan, para camat, lurah dan seluruh perangkat diinstruksikan siaga dan harus tanggap dalam membantu masyarakat.
Sebelumnya pihaknya juga meninjau sejumlah titik yang terdampak hujan deras berkepanjangan, banjir, dan tanah longsor.
Lokasi yang dikunjungi meliputi Kelurahan Paal IV, Kelurahan Tingkulu, beberapa titik di Kecamatan Sario, Kelurahan Batu Kota, Jalan Piere Tendean, serta Kelurahan Dendengan Luar.
Di beberapa lokasi, air dari drainase dan sungai kecil meluap ke jalan akibat debit air yang tinggi, sehingga sistem drainase tidak mampu menampung aliran hujan.
Meski diguyur hujan deras, Wali Kota Manado Andrei Angouw dan Wawali Richard Sualang tetap meninjau kondisi permukiman warga guna menganalisis dampak bencana sebagai bahan pertimbangan dalam perumusan kebijakan ke depan.
Pihaknya mengimbau warga tetap waspada dan utamakan keselamatan, pemerintah akan terus memberikan pelayanan dan bantuan bagi warga terdampak banjir dan longsor di Manado.