Jakarta (ANTARA) - Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin memastikan obat antidotum Fomepizole injeksi untuk pengobatan pasien dengan Gangguan Ginjal Akut Progresif Atipikal (Acute Kidney Injuries/AKI) diberikan gratis kepada seluruh pasien.
"Kami bisa simpulkan bahwa obat ini (Fomepizole) memberikan dampak positif dan kami akan mempercepat kedatangannya ke Indonesia sehingga anak-anak bisa terselamatkan," kata Budi Gunadi Sadikin melalui siaran pers Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik Kemenkes yang diterima di Jakarta, Selasa.
Ia mengatakan Indonesia telah mendatangkan Fomepizole dari Singapura dan diuji coba kepada sepuluh dari 11 pasien AKI di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) Jakarta. Hasilnya, kondisi pasien membaik, sebagian stabil.
Dikatakan Budi, pasien yang semula tidak dapat buang air kecil, bahkan dengan cuci darah tidak memberikan perbaikan, tapi setelah diberi obat tersebut mulai bisa membaik sedikit demi sedikit.
Selanjutnya, obat serupa akan didatangkan dari Australia, Amerika Serikat dan Jepang. RSCM akan mendistribusikan ke rumah sakit pemerintah yang merupakan rujukan di provinsi, kata Budi.
“Kami akan memberikan obatnya kepada pasien AKI secara gratis. Ini kesiapan yang kami lakukan untuk menyediakan penawarnya untuk distribusikan ke seluruh rumah sakit pemerintah yang merawat pasien AKI,” katanya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Menkes: Obat gangguan ginjal akut diberikan gratis kepada pasien
Berita Terkait
Marc Marquez fokus juara MotoGP di Jepang setelah gagal di Mandalika
Selasa, 1 Oktober 2024 8:54 Wib
Ini klarifikasi BTN soal gagal transaksi dialami Bawaslu Kota Manado
Kamis, 12 September 2024 16:01 Wib
Banyak peluang Australia ke gawang Indonesia tapi gagal gol, pelatih kecewa
Rabu, 11 September 2024 6:18 Wib
Pakar: Anies sudah berusaha maksimal tapi gagal maju Pilkada
Jumat, 30 Agustus 2024 7:41 Wib
Leo/Bagas gagal di semifinal Japan Open 2024
Sabtu, 24 Agustus 2024 17:19 Wib
Pasangan Rehan/Lisa gagal di Japan Open 2024
Kamis, 22 Agustus 2024 15:47 Wib
"Joni si Bocah Merah Putih" gagal tes masuk TNI, pemerintah turun tangan
Selasa, 6 Agustus 2024 17:38 Wib
Gregoria gagal ke final bulu tangkis Olimpiade Paris 2024
Minggu, 4 Agustus 2024 15:53 Wib