Tomohon (ANTARA) - Jubir Satgas Percepatan Penanganan COVID-19 Sulawesi Utara (Sulut), dr Steaven Dandel MPH berharap masyarakat mewaspadai kluster tempat tertutup.
"Hari ini Sulut ketambahan kasus yang sangat banyak mencapai 152 kasus. Sepertiga diantara kasus baru ini ditemukan dalam kluster tempat tertutup di Kota Bitung," kata dr Steaven di Manado, Jumat.
Fenomena ini mengindikasikan pentingnya kegiatan melakukan tes di tempat tertutup seperti asrama, lembaga pemasyarakatan, panti asuhan.
"Situasi keterbatasan ruang dan sirkulasi udara yang tidak baik, maka potensi penularan terjadi lebih tinggi daripada di ruangan terbuka dengan sirkulasi udara baik," ujarnya.
Tindak lanjut dari adanya kluster ini, menurut dia, Satgas COVID-19 Kota Bitung perlu mengatur proses karantina dan isolasi pasien terkonfirmasi.
"Protokol kesehatan harus diperketat," harap dokter Steaven.
Berdasarkan peta sebaran COVID-19 Sulawesi Utara per 25 November 2020, Kota Bitung menjadi daerah terbanyak keempat setelah Kota Manado, Kota Tomohon dan Kabupaten Minahasa.
Secara akumulatif warga terkonfirmasi positif di Kota Bitung sebanyak 700 kasus, sebanyak 629 pasien telah dinyatakan sembuh, 56 pasien meninggal dan 15 pasien masih dirawat.
Berita Terkait
Kemunculan virus corona pirola, Kemenkes belum buka opsi wajib bermasker
Selasa, 12 September 2023 10:12 Wib
Sepekan terakhir Sulut ketambahan 15 kasus baru COVID-19
Minggu, 15 Januari 2023 19:41 Wib
Dinkes catat 70 warga Sulawesi Utara meninggal karena COVID-19 sejak Juli 2022
Rabu, 4 Januari 2023 23:20 Wib
Pemkot Tomohon ajak disiplin terapkan prokes menuju transisi endemi COVID-19
Selasa, 3 Januari 2023 10:07 Wib
Satgas: Angka kesembuhan COVID-19 di Sulut mencapai 97,33 persen
Sabtu, 31 Desember 2022 6:16 Wib
9.134 tenaga kesehatan di Sulawesi Utara sudah dibooster kedua
Kamis, 29 Desember 2022 7:10 Wib
Kasus sembuh karena COVID-19 di Sulut naik jadi 97,24 persen
Jumat, 23 Desember 2022 5:04 Wib
Satgas catat 8.698 nakes di Sulawesi Utara sudah divaksin booster kedua
Selasa, 20 Desember 2022 8:36 Wib