Lubukbasung (ANTARA) - Satu buaya muara (Crocodylus porosus) dilaporkan menyerang seorang penumpang sepeda motor di Jorong Muaro Putih, Nagari Tiku Lima Jorong, Kecamatan Tanjungmutiara, Kabupaten Agam, Provinsi Sumatera Barat.
Sekretaris Nagari Tiku Lima Jorong Anaswar di Lubukbasung, Rabu, menuturkan bahwa pada Selasa (26/7) sekitar pukul 20.00 WIB buaya muara menyerang seorang warga Padang Cabai bernama Wati (50) sehingga kaki kanannya terluka.
Buaya itu menyerang Wati saat dia membonceng sepeda motor yang dikendarai oleh suaminya, Das (54), dari rumah mereka di Padang Cabai menuju ke Pasar Muaro Putih.
"Jalan itu merupakan akses yang sering dilalui korban menuju Muaro Putih dan daerah lain," kata Anaswar.
Anaswar mengatakan bahwa kaki kanan Wati terluka karena digigit buaya.
"Korban sempat mendapat perawatan di Puskesmas Muaro Putih setelah diserang buaya muara itu," katanya, menambahkan, korban diperbolehkan kembali ke rumah setelah mendapat pertolongan medis di puskesmas.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Buaya dilaporkan menyerang penumpang sepeda motor di Agam
Berita Terkait
Tim SAR Sulut temukan pemanah ikan diterkam buaya dalam keadaan meninggal
Jumat, 24 Maret 2023 19:18 Wib
3 Hari pencarian, Tim SAR temukan korban penerkaman buaya di Koltim
Jumat, 13 Mei 2022 15:41 Wib
Basarnas Kendari mencari korban diterkam buaya di Kolaka Timur
Rabu, 11 Mei 2022 12:41 Wib
SAR gabungan temukan jasad anak yang diterkam buaya di Bintan
Kamis, 28 April 2022 9:29 Wib
Polsek Cipayung tangkap begal penganiaya pedagang siomay di Lubang Buaya
Selasa, 29 Maret 2022 14:11 Wib
Sambut Ramadhan, warga Lubang Buaya gelar pawai obor
Senin, 28 Maret 2022 12:14 Wib
BKSDA Bengkulu evakuasi buaya pemangsa manusia di sungai Mukomuko
Jumat, 11 Maret 2022 15:17 Wib
Pencari kayu di Pulang Pisau Kalteng tewas diduga diserang buaya
Rabu, 2 Maret 2022 8:43 Wib