Manado (ANTARA) - Wali Kota Bitung Maximiliaan J Lomban membantu alat pelindung bagi pengemudi dan penumpang perahu taksi penyeberangan ke Pulau Lembeh.
"Kami memberikan Live Jacket kepada para pengemudi Perahu Taxi penyeberangan Pulau Lembeh di Kompleks Dermaga Ruko Kelurahan Pateten Kota Bitung, guna memastikan bahwa keselamatan penumpang adalah hal yang utama," kata Lomban, di Manado, Kamis.
Wali Kota menyampaikan bahwa dengan diserahkannya bantuan Live Jacket ini para pengemudi perahu taxi dapat memberi rasa aman dan nyaman kepada para penumpang yang hendak menyeberang ke pulau lembeh dengan menggunakan perahu taksi.
Wali Kota juga berpesan agar Live Jacket ini dapat dimanfaatkan sebagaimana mestinya serta dijaga dan dirawat dengan baik oleh para pengemudi perahu.
Dia berharap dengan transportasi penyeberangan yang memadai akan menjaga keselamatan para penumpang.
Sehingga, katanya, aktivitas ekonomi berjalan lebih lancar dan memberikan dampak pada pertumbuhan perekonomian di daerah Bitung, maupun Provinsi Sulut secara umum.
Berita Terkait
Karantina bantu tingkatkan kualitas lulusan Faperta Unsrat
Senin, 7 Oktober 2024 21:24 Wib
Bank Mandiri Manado gelar pasar murah bantu keluarga prasejahtera
Sabtu, 5 Oktober 2024 14:58 Wib
Anak tunarungu di Tomohon dapat bantuan alat bantu dengar
Jumat, 4 Oktober 2024 13:42 Wib
Ahmad Muzani sebut MPI bertugas bantu pemerintahan Prabowo-Gibran
Minggu, 29 September 2024 7:28 Wib
Alfamidi bantu 60 telur per bulan, balita asal Ternate lulus stunting
Jumat, 20 September 2024 18:58 Wib
KPU Sulut: Peran ormas penting bantu sosialisasi tahapan pilkada
Selasa, 17 September 2024 9:16 Wib
Jon Bon Jovi bantu seorang wanita dari tepi jembatan di AS
Jumat, 13 September 2024 10:31 Wib
Satgas Pamputer Posad Marampit bantu warga bangun gereja di perbatasan
Senin, 9 September 2024 21:06 Wib