Manado (ANTARA) - Komandan Korem (Danrem) 131/Santiago, Brigjen TNI Mukhlis, mengunjungi Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Sulawesi Utara, antara lain meninjau lahan untuk pembangunan Markas Kodim Sitaro.
Keterangan tertulis diterima Rabu, di Manado menyebutkan kedatangan Brigjen TNI Mukhlis ke Kepulauan Sitaro, tepatnya Pulau Ulu Siau itu dalam rangka meninjau lahan pembangunan Markas Kodim Sitaro dan meninjau Pos Pengamatan Gunung Api Karangetang.
Danrem Mukhlis, menyampaikan, kedatangannya ,meninjau lokasi tanah hibah dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sitaro dengan luas lahan mencapai 1,4 hektar yang rencananya diperuntukan lokasi pembangunan satuan baru yang akan dijadikan Markas Kodim Sitaro.
Kunjungan kerja ini juga untuk mempererat hubungan tali silaturahmi dengan aparat pemerintahan di Kabupaten Sitaro.
“Selama ini Pemkab Sitaro telah memberikan kontribusi positif bagi Korem 131/Santiago khususnya dan umumnya TNI," kata Danrem.
Dia mengatakan dengan rencana didirikannya satuan baru nantinya diharapkan dapat membantu masyarakat di sekitarnya dalam pelayanan masyarakat.
Serta membantu semua usaha-usaha kerja masyarakat dan Pemkab dalam bentuk apapun" kata Danrem.
Usai peninjauan lahan, Danrem bersama rombongan menuju kantor bupati dalam acara silaturahmi dan langsung di sambut Wakil Bupati Sitaro John Palandung.
"Semoga dengan adanya silaturahmi yang dilaksanakan hari ini, bisa menjadi wadah komunikasi, koordinasi dan bersinergi dalam melaksanakan tugas ke depannya yang lebih baik,” kata Danrem.
Usai silaturahmi rombongan Danrem bersama Pemkab Kabupaten Sitaro melanjutkan kegiatan menuju Pos Pengamatan Gunung api Karangetang sehubungan dengan peningkatan aktivitas dan status Gunung Karangetang yang berlangsung sejak awal Februari 2023 lalu.
Dalam kesempatan tersebut, Danrem 131/Santiago memantau Kondisi Gunung Karangetang, dan melihat berbagai alat perlengkapan pengamatan seperti Seismograf untuk mencatat riwayat kegempaan baik yang bersifat tektonik (pergeseran kerak bumi) maupun vulkanik (letusan gunung api), alat komunikasi, serta foto peristiwa letusan besar terakhir Gunung Api Karangetang.
Setelah meninjau Pos Pengamatan Gunung Api Karangetang, Danrem 131/Santiago menyempatkan diri untuk mengunjungi Markas Koramil 1301 – 05 Siau.
Dalam kesempatan tersebut Danrem berpesan kepada seluruh anggota untuk baik-baik dengan rakyat dan menjadi teladan yang baik bagi masyarakat.
Hadir pada saat itu sejumlah pejabat Utama Korem 131/Santiago antara lain adapun Kasi Intel Kasrem 131/Santiago Kolonel Inf Sandy, Kasiops Kasrem 131/Santiago Kolonel Inf Wahyu Ramadhanus Suryawan, serta Kasilog Kasrem 131/Santiago, Kolonel Arm Novi Herdian serta Dandim1301/Sangihe, Letkol Inf Suhendro Prayogo.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Danrem 131/Santiago tinjau lahan Kodim Sitaro