Manado, (Antara News) - Presenter dan tokoh kelautan dunia mengusulkan Manado menjadi lokasi permanen perayaan festival laut internasional selama tiga tahun berturut-turut, mulai September 2011.
"Usulan ini disampaikan para presenter dan tokoh kelautan dunia, bersamaan dengan pelaksanaan festival bawah laut dunia di Marseille, Perancis yang dikenal sebagai s of underwater film festival ke 39," kata Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Manado, Pieter Assa, di Manado, Jumat.
Para presenter itu, kata Assa, mengusulkan untuk mengadakan perayaan kelautan di Indonesia, dengan maksud menetapkan kota tertentu sebagai lokasi permanen perayaan festival selama tiga tahun. Untuk ini Manado yang terpilih, sebab dianggap paling memenuhi syarat yang ditetapkan.
Dengan demikian, kata Assa, maka Manado akan menjadi kota sentral yang menggambarkan keadaan dunia bawah laut di Asia Pasifik. Sebab selama tiga tahun akan dijadikan sebagai pusat pelaksanaan kegiatan ini, setelah Singapura, Filipina dan Malaysia.
Sementara author Riches Reef Indonesia, Beneath Bunaken dan ocean geographich, Michael AW mengatakan, Manado terpilih karena alam bawah lautnya indah sehingga mampu menarik perhatian dan menginspirasi setiap orang.
"Manado sangat indah saya sudah menyaksikan sendiri, karena cukup lama melakukan penelitian di bawah laut Manado apalagi, di sekitar kawasan taman nasional Bunaken dan saya melihat bagaimana tempat ini berkembang menjadi sangat bagus," kata Michael AW.
Ia juga mengatakan bersama para pecinta laut di Manado mereka sudah berkali-kali menyelam dan menyaksikan keindahan taman lautnya, sehingga ia menjadi betah dan menjadikan Manado sebagai kampung halamannya yang kedua, apalagi belakangan perkembangan Manado sangat maju.
Dengan kegiatan ini nantinya, kata Michael bisa memotivasi dan menginspirasi orang banyak agar mau bertindak dalam menjaga lingkungan alam kita, terutama taman Laut Bunaken. Dengan begitu masyarakat sadar benar bahwa lingungan hidup terutama bawah air harus dipelihara, untuk kepentingan kita juga.
Sementara Wakil Wali Kota Manado, Harley Alfredo Benfica Mangindaan, mengatakan untuk mendukung acara ini, mereka juga akan memperlengkapi berbagai sarana dan fasilitas yang ada di Manado, supaya jika tidak sedang berada di laut, para tamu akan merasa nyaman berada di Manado.
Festival laut internasional ini nantinya juga akan diisi dengan berbagai acara mulai dari lomba foto bawah air, yang akan memperebutkan hadiah ribuan dolar. Juga ada festival film dokumenter dari gambar bawah laut dunia yang akan secara khusus dibawakan dalam bentuk layar selama tiga hari.

