Manado (ANTARA) - Wali Kota Tomohon Caroll Senduk membuka kegiatan Musrembang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Tomohon Tahun 2025, bertempat di Welu Woloan, Tomohon Barat, Jumat (22/3), pekan lalu.
Caroll Senduk mengatakan, penyelenggaraan musrenbang RKPD saat ini, merupakan salah satu tahapan dalam rangka penyusunan rencana kerja pemerintah daerah Kota Tomohon tahun 2025.
Saat ini tahapan pematangan rancangan RKPD dengan menyelaraskan substansi rancangan rencana kerja (RENJA) masing-masing perangkat daerah berdasarkan hasil forum lintas perangkat daerah.
“Rencana program dan kegiatan yang akan termuat dalam dokumen RKPD nantinya harus bersinergi dengan tema, sasaran prioritas, rencana program aksi pembangunan yang disepakati, serta memperhatikan berbagai pokok pikiran dari stakeholder / pemangku kepentingan,” kata Caroll Senduk.
Yang tentunya harus sinkron dengan tema serta program prioritas pembangunan nasional dan provinsi Sulawesi Utara.
“Memperkuat ketahanan ekonomi, peningkatan SDM berkualitas dan berdaya saing menuju Kota Tomohon sebagai kota wisata berkelanjutan, merupakan tema pembangunan yang dirancang Pemkot untuk tahun 2025,” kata Wali Kota.
Ada 8 Program prioritas pembangunan, yaitu:
- pembangunan yang berwawasan lingkungan dan berkelanjutan.
- penanggulangan kemiskinan dan pengangguran.
- peningkatan produktivitas pertanian dan pariwisata.
- peningkatan daya saing ekonomi dan investasi daerah
- stabilitas daerah yang terjamin
- penguatan kapasitas sdm
- peningkatan kualitas tata kelola, tomohon smart city dan pelayanan publik.
- pembangunan infrastruktur dan konektivitas.
Wali Kota mengharapkan, apa yang kita hasilkan, putuskan dan sepakati pada acara musrenbang ini benar-benar dijabarkan dalam rencana kerja perangkat daerah dan penyusunan rencana kerja anggaran (RKA) perangkat daerah.
“Anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) pada tahun depan yang semakin kapabel, mengakumulasi berbagai kebutuhan pembangunan daerah dan kualitasnya semakin baik dari tahun ke tahun. Hal ini juga tentunya disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang terjadi saat ini,” katanya.
Hasil masukan dari pemangku kepentingan akan dimasukkan dalam berita acara kesepakatan musrenbang, sehingga menghasilkan sesuatu yang bermanfaat dalam upaya kita membangun dan menata Kota Tomohon ke depan.
Dihadiri oleh Mewakili Kapolres Tomohon Wakapolres Tomohon Kompol Parura Amping, Mewakili Kajari Tomohon Kepala Seksi Barang Bukti dan Barang Rampasan Tri Yudha Wardana Fahmi SH MH, Ketua Pengadilan Negeri Tondano Dr Erenst Jannes Ulaen SH MH, Korwil BIN Kota Tomohon Letkol Ahmad Firgaus, Mewakili Dandim 1302 Minahasa, Danramil Tomohon Kapten Armed Zadrak Charles Sonlay, Mewakili Kepala Bappeda Prov Sulut Sekretaris Bappeda Drs James Kewas MSi, Kepala Bapelitbangda Kota Tomohon Jeklin Mareyke Mangulu SP MSi.