Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Gunung Lokon masuk interval erupsi, PVMBG tempatkan alat
PVMBG: Gunung Lokon masuk interval erupsi
Manado (ANTARA) -
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Gunung Lokon masuk interval erupsi, PVMBG tempatkan alat
Ketua Tim Kerja Gunung Api Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Ahmad Basuki mengatakan Gunung Lokon di Kota Tomohon, Sulawesi Utara memasuki interval erupsi.
"Sekarang ini status Gunung Lokon Waspada Level II,"kata Ahmad di Manado, Selasa.
PVMBG, kata dia, akan menambah peralatan sebagai langkah persiapan apabila terjadi peningkatan aktivitas.
"Pascaerupsi tahun 2015, masuk periode interval erupsi, harus diantisipasi. Kami akan menempatkan peralatan pada akhir November," katanya.
Sebelumnya, kata dia, status Gunung Lokon sempat dinaikkan menjadi Siaga Level III setelah menunjukkan tanda peningkatan aktivitas vulkanik.
Namun pada akhir Agustus, lanjut Ahmad, status Siaga Level III Gunung Lokon kemudian diturunkan menjadi Waspada Level II.
Meski begitu dia tetap berharap warga tidak menerobos radius 1,5 kilometer dari Kawah Tompaluan sebagaimana yang direkomendasikan PVMBG.
Sebelumnya Kepala Pos PGA Lokon, Farid R Bina, mengatakan suhu dasar kawah mencapai 300 derajat Celsius pada pengukuran bulan Juli 2023.
Kenaikan suhu dasar kawah tersebut, kata dia, diakibatkan adanya akumulasi kegempaan yang juga mengindikasikan adanya suplai energi.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Gunung Lokon masuk interval erupsi, PVMBG tempatkan alat