Manado, (Antara News) - Satu lagi promo food and beverages terbaru dari Hotel Sintesa Peninsula. Mengusung tema Bento promotion, dimana istilah ini berasal dari Jepang, bento adalah makanan bekal berupa nasi berikut lauk-pauk dalam kemasan praktis.
"Yang kami sajikan dalam Bento promotion saat ini, anda dapat menikmati makanan mulai dari appetizer, main course sampai dessert," ujar Manager Public Relation Hotel Sintesa Peninsula, Julita Wowor dalam pers release-nya di Manado, Minggu.
Dengan hanya mengeluarkan kocek Rp. 75.000 ++ (belum termasuk PPn dan Pajak Servis), anda bisa menikmati sajian bento dalam berbagai pilihan. Tempura Bento dan Chicken Teriyaki Bento merupakan bento dengan ciri khas Jepang.
"Tetapi tidak hanya itu kami juga menyajikan Manadonese Bento, Char Broiled Snapper Fillet Bento dan Sweet and sour Beef Bento yang tentu saja rasanya ala Minahasa tetapi dengan tampilan ala Jepang. Promo ini berlaku setiap hari, dari jam 10.00 pagi sampai tengah malam dan dapat di pesan di Gardenia Coffee shop ataupun room service," katanya.
Jadi jika anda pengemar makanan Jepang, ataupun ingin merasakan makan dengan suasana Jepang saat ini tidak perlu jauh jauh lagi.
"Cukup datangi Gardenia Coffee Shop, maka anda bisa puas memanjakan lidah anda dengan makanan ala Jepang. Dan dijamin makanannya 100 persen halal. Untuk info lebih lanjut atau reservasi, silahkan menghubungi (0431) 855008 ext. 7090," ujar Julita.

