Manado (ANTARA) - Mengejar target penyelesaian pemutakhiran data, Pantarlih Wanea, mengunjungi kediaman pribadi Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Steven Kandouw untuk mencocokkan dan meneliti data pemilih sesuai ketentuan.
"Kedatangan Pantarlih ini, untuk mendukung suksesnya pelaksanaan pemilihan kepala daerah, baik wali kota dan wakil wali kota, serta gubernur dan wakil gubernur," kata Wagub Sulawesi Utara, Steven Kandouw, Selasa.
Kandouw mengatakan, kedatangan Pantarlih memang mencocokkan data pemilih, termasuk mereka sekeluarga, baik NIK maupun KK, karena itu dia menyambut hangat para petugas itu.
Wagub Kandouw juga berharap kiranya seluruh warga Sulawesi Utara termasuk di kota Manado, yang sudah punya hak pilih untuk memastikan dirinya sudah masuk dalam daftar pemilih.
"Kalau belum masuk, harus segera secepatnya menemui aparat setempat, yakni lurah, kemudian menyampaikan hal itu, agar bisa meminta Pantarlih untuk mendaftarkan sebagai pemilih," katanya.
Kandouw sendiri mengatakan, sangat yakin, jika tahapan Coklit akan selesai tepat pada waktunya, karena dia merasa para petugas pemutakhiran data pemilih itu, profesional sehingga dapat bekerja dengan baik dan selesai tepat waktu bahkan bisa lebih cepat.
"Selain itu kan, untuk memastikan nama yang masuk di daftar itu sudah betul baik tulisan maupun orangnya, jangan sampai nama saya malah tertulis milik orang lain, " katanya.
Di sisi lain, Ketua KPU Manado, Ferley Kaparang bersama Ismail Harun dan Hasrul Anom, yang mengkoordinir, Coklit tersebut, mengatakan jajarannya sudah bekerja maksimal, dan akan terus didorong jajarannya agar bekerja maksimal sesuai waktu yang ditargetkan.
Berita Terkait
Steven Kandouw: Rumah sakit aktif akan ditingkatkan jadi 57 unit
Sabtu, 26 Oktober 2024 6:43 Wib
Steven Kandouw-Denny Tuejeh janji bawa Sulut maju dengan sejumlah program unggulan
Kamis, 10 Oktober 2024 9:40 Wib
Bicara di HUT Provinsi, Gubernur Olly harap Steven Kandouw lanjutkan program pembangunan
Senin, 23 September 2024 19:29 Wib
BSG melalui TJS Pemprov Sulut serahkan ambulans untuk Unklab
Sabtu, 21 September 2024 5:02 Wib
Hampir 10 jam Steven Kandouw-Denny Tuejeh jalani tes kesehatan di RSUP Kandou
Jumat, 30 Agustus 2024 18:57 Wib
KPU Bitung rekomendasi RSUP Kandouw periksa Paslon
Rabu, 28 Agustus 2024 22:23 Wib
PDIP resmi usung Jenderal Andika-Hendrar di Jateng, Steven Kandouw-Letjen Tuejeh di Sulut
Senin, 26 Agustus 2024 14:44 Wib
Megawati umumkan Steven Kandouw sebagai bakal calon Gubernur Sulut
Rabu, 14 Agustus 2024 14:06 Wib