Manado (ANTARA) - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Perindag) Kota Tomohon memantau pelaksanaan Pasar Murah dan Pasokan Barang kebutuhan pokok yang dilakukan Dinas Perindag Provinsi Sulawesi Utara di 18 kelurahan di Kota Tomohon selama 3 hari (20 - 22 Mei).
Menurut Kepala Dinas Perindag Kota Tomohon Ruddie Lengkong, Rabu (22/5), Pasar murah yang dilakukan sangat membantu kebutuhan warga.
“Bahan-bahan yang dijual yakni, beras SPHP, beras dua merpati, minyak kita, terigu kompas dan gula pasir dengan harga di bawah harga pasar”, kata Ruddie Lengkong didampingi Kabid Perdagangan Haris Salam di lantai 3 Kantor Sekretariat Pemerintah Kota Tomohon.
18 Titik wilayah kelurahan selama tempat pelaksanaan Pasar Murah selama 3(tiga) hari kerja, yaitu Hari Senin, 20 Mei 2024 di 6 titik Kelurahan yakni, Kelurahan Kinilow, Kakaskasen Satu, Wailan, Kelurahan Woloan satu utara, Kelurahan Tara-tara dua, Kelurahan Kamasi Satu.
Selasa, 21 Mei 2024 di 6 titik Kelurahan, yakni Kelurahan Kakaskasen dua, Lahendong, Paslaten Satu, Kolongan Satu, Woloan Dua, Pinaras.
Rabu, 22 Mei 2024 di 6 titik Kelurahan yakni, Kelurahan Tumatangtang satu, Matani Dua, Rurukan, Walian dua, Tinoor satu, Kakaskasen tiga.
Pelaksanaan Pasar murah ini didatangi masyarakat yang membeli kebutuhan pokok sesuai kebutuhan.
Ikut memantau kegiatan ini, Kadis Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sulut bersama tim, Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Tomohon dan pemerintah 18 kelurahan.
Berita Terkait
KPU Tomohon harap tokoh agama jadi corong sampaikan tahapan pilkada 2024
Sabtu, 14 September 2024 21:52 Wib
Badan Geologi ingatkan potensi erupsi freatik Gunung Lokon di Tomohon
Selasa, 3 September 2024 12:13 Wib
Pasangan calon Lumentut-Mait daftar ke KPU Tomohon di hari pertama
Rabu, 28 Agustus 2024 4:46 Wib
Kemenkumham Sulut ajak lindungi-majukan hak kekayaan intelektual di Tomohon
Selasa, 27 Agustus 2024 17:17 Wib
Institut Teknologi Minaesa Tomohon gelar program pengabdian masyarakat di Rumbia
Senin, 26 Agustus 2024 17:18 Wib
Honda DAW jalin kerja sama dengan SMK N 1 Tomohon
Rabu, 21 Agustus 2024 8:54 Wib
Kemenag Tomohon bina mental dan spiritual penghuni lapas perempuan
Selasa, 20 Agustus 2024 22:37 Wib
Kemenag ajak tokoh gereja minimalisasi penyimpangan sosial
Kamis, 15 Agustus 2024 5:28 Wib