Tondano, 22/11 (Antara) - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Minahasa Jantje Wowiling Sajow (JWS) mengatakan partainya bisa menang dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2018 mendatang.

"Saya yakin PDIP bisa menang," ungkap JWS usai memasukan riwayat hidup (curriculum vitae) di kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-P Sulawesi Utara (Sulut), (21/11) Selasa.

Sajow mengatakan kemenangan tersebut bermodalkan dengan hasil survey pribadi maupun apa yang sudah ia lakukan saat menjabat sebagai bupati hampir lima tahun di Minahasa.

"Kami sudah melakukan survei pribadi atau secara internal dan hasilnya memuaskan, itulah yang menjadi dasar saya untuk mencalonkan diri sebagai bupati dan mendaftar ke PDI-Perjuangan, sebab kalau tidak yakin menang buat apa mencalonkan diri," ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut, JWS dikawal 25 Pimpinan Anak Cabang (PAC) PDI-P Kabupaten Minahasa beserta sejumlah pendukung dan relawan, ketika menyerahkan berkas riwayat hidup tersebut, turut didampingi Ketua Banteng Muda Indonesia Kabupaten Minahasa Timothy Sajow, Sekretratis DPC PDI-P Kabupaten Minahasa Arnold Winowatan, Bendahara DPC PDI-P Kabupaten Minahasa Jeany M Mumek, serta para anggota Fraksi PDI-P DPRD Kabupaten Minahasa.

Pewarta : Martsindy Rasuh
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024