Manado, 28/9 (Antara) - Anggota Komisi II DPRD Sulawesi Utara (Sulut) Ivone Bentelu mempertanyakan penyaluran bibit tanaman perkebunan di wilayah perbatasan Kabupaten Kepulauan Talaud.
"Seberapa jauh realisasi penyaluran bibit cengkih, kelapa dan pala di Talaud," kata Ivone pada rapat pembahasan APBD perubahan 2016 dengan Dinas Perkebunan Sulut, di Manado, Rabu.
Ivone Bentenu mengatakan ingin mendapatkan penjelasan mengenai pelaksanaan perkembangan penyaluran ini.
Sebab informasi diperoleh masih ada sisa tahun lalu yang belum sempat disalurkan atau petani di Talaud belum menerima.
"Saat reses mendapatkan informasi bibit tersebut belum disalurkan," katanya.
Anggota Ferdinand Mangumbahang mengatakan meminta penjelasan tentang penyaluran pupuk bagi para petani di daerah ini.
"Apakah pupuk sudah disalurkan, dan sudah adakah kelompok- kelompok menerimanya," kata Ferdinand.
Kepala Dinas Perkebunan Sulut Ricky Tumanduk mengatakan saat ini sementara berlangsung penyaluran bibit dan pupuk bagi petani di daerah itu.
Untuk wilayah Kabupaten Minahasa sudah selesai penyaluran bibit dan sebagian pupuk, sedangkan untuk Bolaang Mongondow sementara dilaksanakan.
"Penyaluran wilayah kepulauan dijadwalkan pekan depan," kata Tumanduk.
Rapat tersebut dipimpin Sekretaris Komisi II Rocky Wowor dan dihadiri anggota komisi antara lain Ainun Talibo, Ferdinan Mangumbahan, Arfan Mokodongan, Ivone Bentenu dan Cindy Wurangian. ***1***
(T.J009/B/G004/G004) 28-09-2016 20:20:02
Berita Terkait
Arsenal kalah dari Inter, Arteta pertanyakan keputusan wasit
Kamis, 7 November 2024 10:01 Wib
Bawaslu Manado pertanyakan pelantikan pejabat jelang penetapan calon
Rabu, 17 Juli 2024 16:47 Wib
Mantan penyidik KPK pertanyakan penangkapan SYL
Sabtu, 14 Oktober 2023 6:18 Wib
Anggota DPR Nurul Arifin pertanyakan larangan warga Arab Saudi ke Indonesia
Selasa, 31 Mei 2022 17:27 Wib
Bupati Sitaro sambangi BAKTI Kominfo pertanyakan soal restorasi kabel FO
Jumat, 13 Mei 2022 12:57 Wib
Erick Mongosidi Pertanyakan Laporan Tak Diproses di Polda Sulut
Jumat, 8 Oktober 2021 9:38 Wib
DPRD Minahasa Tenggara mempertanyakan mekanisme pengusulan P3K
Selasa, 29 Juni 2021 5:50 Wib
Komisi II DPRD Manado - PT Manguni RDP pertanyakan pendapatan hotel Sahid
Selasa, 18 Mei 2021 15:10 Wib