Manado (ANTARA) - Kakanwil Kementerian Agama (Kemenag) Sulawesi Utara (Sulut) Ulyas Taha mengatakan jamaah calon haji (JCH) asal Kabupaten Minahasa Tenggara tergabung pada kloter 14.
"JCH asal Minahasa Tenggara kemungkinan besar akan tergabung dalam kloter 14 dan akan berangkat pada gelombang kedua dengan rute Makkah terlebih dahulu, kemudian baru ke Madinah," kata Ulyas saat memberikan manasik haji di Ratahan, Selasa.
Dia mengatakan, untuk penerbangan domestik jamaah akan diberangkatkan menggunakan maskapai Lion Air.
“Yang paling penting hari ini adalah bagaimana bapak dan ibu fokus memahami seluruh rangkaian manasik haji," katanya.
Ia mengatakan pihaknya juga telah mendapatkan tambahan petugas haji dan kesehatan, yang menjadi kekuatan Kemenag Sulut dalam memberikan layanan kepada jamaah.
Kakanwil juga mengingatkan seluruh jamaah haji untuk mempersiapkan diri secara fisik dan spiritual.
“Jagalah kesehatan, periksalah diri ke dokter, dan perbanyak pengetahuan tentang fikih haji, terutama mengenai rukun dan syarat-syarat haji,” katanya.
Kepala Kantor Kemenag Mitra Muh Thaib Mokobombang menegaskan bahwa kegiatan ini menjadi bagian penting dalam proses pembinaan terhadap jamaah calon haji agar mereka memahami tata cara pelaksanaan ibadah haji dengan benar sesuai syariat Islam dan ketentuan yang berlaku.
Kegiatan manasik ini menjadi langkah awal pembekalan intensif bagi jamaah calon haji Minahasa Tenggara untuk menghadapi ibadah di Tanah Suci, sekaligus wujud komitmen Kementerian Agama dalam memberikan pelayanan maksimal kepada umat.