Bitung, (AntaraSulut) - Wakil Wali (Wawali) Kota Bitung, Maurits Mantiri meminta Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Bitung agar memberikan perhatian khusus bagi atlit Kota Bitung, Sulawesi Utara (Sulut) yang berprestasi.
    "Mereka harus mendapatkan perhatian ekstra baik dalam pembinaan mental dan fisik serta masalah kesejahteraan," kata Mantiri, saat menerima Tim Bola Voli Putra, Kota Bitung, usai merebut pemenang pertama di Kabupaten Bolaang Mongondow, Kamis.
    Ia mengatakan, keberhasilan Tim Bola Voly tersebut, memberikan kesempatan bagi perkembangan Bola Voly yang daharapkan mampu mendulang emas pada perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) yang perhelalatannya pada September 2017.
    "Jika atlet sejahtera, maka mereka dapat memberikan kontribusi hasil terbaik," kata Mantiri.
    Mantiri memberikan apresiasi bagi Tim bola voly yang terdiri dari pelatih, atlit dan manajer yang semuanya penduduk asli Kota Bitung, yang telah mengangkat nama Kota Bitung kembali berkibar di Sulut.
    Ia mengatakan, ke depan pemerintah  akan terus mendukung para atlet kota Bitung untuk mendapatkan pelatihan yang terus dikembangkan, karena pembangunan di kota Bitung bukan hanya dari segi infrastruktur, melainkan juga pembangunan sumber daya manusia.
    "Ada banyak peluang atlit-atlit asli dari Kota Bitung, dapat memberikan prestasi gemilang pada Porprov mendatang," ungkap Mantiri.
    Karena itu, pendataan atlit yang penduduk asli Kota Bitung perlu segera diperbaharui, agar mereka boleh mengikuti Porprov dan tentunya menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) pada tahun 2020 mendatang di Jayapura.  

Pewarta : Marlita Korua
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024