Manado, 19/12 (AntaraSulut) - Laba PT Bank Pembangunan Daerah Bank Sulut mencapai Rp200 miliar hingga November 2014, kata Direktur Pemasaran bank tersebut Novie Kaligis.

"Hingga November 2014, laba Bank Sulut mencapai Rp200 miliar," kata Novie di Manado, jumat.

Novie mengatakan pertumbuhan laba cukup tinggi tersebut di antaranya karena ekspansi kredit bank tersebut berjalan baik.

"Ekspansi kredit tercatat mengalami pertumbuhan 29,09 persen, setelah posisi November 2014 ini mencatat angka penyaluran Rp7,3 triliun, padahal posisi sama tahun lalu baru sebesar Rp5,65 triliun," katanya.

Adanya pertumbuhan kredit tersebut, katanya, secara langsung memberi dampak pada perolehan laba perusahaan yang mengalami kenaikan cukup tinggi, karena adanya bunga pinjaman.

Selain pendapatan bunga pinjaman atau spread tersebut, katanya, pencapaian laba tinggi karena kepercayaan masyarakat terhadap Bank Sulut untuk melakukan berbagai transaksi keuangan.

Makin banyak transaksi keuangan dilakukan, akan lebih menguntungkan bagi Bank Sulut karena mendapatkan pendapatan berupa fee base income, seperti provisi dan lainnya.

Kinerja Bank Sulut makin baik tersebut, katanya, bukan hanya dari sisi peningkatan laba, tetapi juga secara umum terlihat dari peningkatan aset.

"Total aset bank Sulut hingga November 2014 mencapai Rp11,92 triliun meningkat 43,87 persen dari tahun sebelumnya sebesar Rp8,28 triliun," katanya.

Terciptanya peningkatan beberapa indikator keuangan tersebut, katanya, tak lepas dari peran serta seluruh masyarakat Sulut, katanya sambil menyatakan terima kasih karena masyarakat semakin percaya dengan Bank Sulut.***2***



(T.KR-NCY/B/N002/N002) 19-12-2014 16:26:40

Pewarta : Oleh Nancy Lynda Tigauw
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024