MInahasa (ANTARA) - Lima kasus baru terkonfirmasi positif COVID-19 di Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, tersebar merata di lima kecamatan yakni Kombi,Tompaso Barat, Tombariri Timur, Langowan Barat dan Kawangkoan Barat, sehingga total positif kabupaten ini menjadi 69 orang.
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Minahasa, dr Maxi Umboh di Tondano, Kamis mengatakan kasus baru daerah itu, pertama yakni kasus 743. perempuan 34 tahun asal Kecamatan Kombi merupakan pasien dalam pengawasan (PDP) di salah satu RS di Kota Manado.
"Kedua yakni kasus 748, laki-laki umur 19 tahun asal Kecamatan Tompaso Barat terjaring dari tes cepat (rapid test), ketiga kasus 755 laki-laki usia 53 tahun dari Kecamatan Tombariri timur merupakan PDP di salah rumah sakit, Keempat, kasus 757 laki-laki umur 37 tahun asal Kecamatan Langowan Barat merupakan kontak erat risiko tinggi (KERT) kasus 299 dan kelima kasus 758 perempuan usia 60 tahun asal Kecamatan Kawangkoan Barat KERT kasus 299," kata Umboh.
Rincian 69 kasus COVID Minahasa, yakni 44 orang sementara dirawat, yang sembuh 20 orang (29 persen) dan meninggal lima orang (7,2 persen). Pasien dalam pengawasan (PDP) 35 orang dan ODP 23 orang.
Penyebaran di Provinsi Sulawesi Utara(Sulut) pada Kamis(18/6) ada tambahan 25 kasus sehingga total menjadi 761 orang positif, terdiri 561 sedang dirawat, 137 sembuh (18 persen) dan meninggal 63 orang (8,3 persen). PDP 267 orang dan ODP 209 orang.
Data nasional, hari ini ada tambahan 1.331 kasus positif sehingga total terpapar virus corona mencapai 42.762 orang, dimana 23.625 dalam perawatan, 16.798 orang sembuh(39,3 persen) dan meninggal 2.339 orang (5,5 persen).