Manado, 13/7(AntaraSulut) - PT BNI Kantor Wilayah Manado, akan menampilkan penyanyi papan atas Indonesia, Afgan pada puncak perayaan HUT BNI ke-66 akan berlangsung di lapangan Megamas Manado, Sabtu(14/7).
"Penampilan Afgan merupakan persembahan kepada masyarakat Manado, karena itu penonton yang mau menyaksikan tanpa perlu mengeluarkan biaya alias gratis," kata Head of Consumer and Retail BNI Wilayah Manado, Indomora Harahap di Manado, Jumat.
Indomora mengatakan, acara ini sekaligus sebagai employee gathering dan persembahan kepada nasabah BNI Emerald Priority yang tetap setia dengan BNI.
Sebelum pelaksanaan puncak acara tersebut, kata Indomora akan digelar konvoi kendaraan dengan start dari kantor wilayah Manado dan finish di Bandara Sam Ratulangi Manado.
"Sepanjang perjalanan tersebut, BNI akan membagi sumbangan ke beberapa panti asuhan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan khususnya masyarakat berkekurangan sekaligus sebagai persembahan BNI yang terus tumbuh berkembang di daerah ini," kata Indomora.
Dalam kesempatan puncak peringatan HUT BNI ke-66 tersebut, akan diluncurkan empat produk unggulan yakni new relaunching BNI Wirausaha, Taplus muda, Invinite Card, Credit Card Garuda-BNI.
"Semua rangkaian kegiatan HUT BNI tersebut merupakan wujud dari tema hari ulang tahun ke-66 "BNI tumbuh bersama negeri", kata kata Humas BNI Wilayah Manado, Daes Luriatmoko.
Rangkaian kegiatan HUT ke-66 BNI, kata Daes sudah digelar berbagai lomba kesenian dan olahraga.
Termasuk yang jadi kegiatan rutin setiap kali merayakan hari ulang tahun BNI, kata Daes, yakni yakni menanam pohon penghijauan di sejumlah jalan protokol di Kota Manado.

