Sulut, Sangihe (ANTARA) - Delapan Puskesmas di wilayah Kabupaten Kepulauan Sangihe Sulawesi Utara, menerima bantuan mobil ambulans dari pemerintah kabupaten setempat.
Mobil ambulans diserahkan Bupati Jabes Ezar Gaghana di halaman kantor Dinas Kesehatan Sangihe, Kamis.
Bupati Jabes Gaghana meminta kepada Puskesmas yang menerima mobil ambulans agar difungsikan dan dirawat dengan baik.
"Saya titipkan delapan mobil ambulans agar difungsikan untuk pelayanan dan dirawat dengan baik," kata Jabes.
Pelayanan kepada masyarakat di bidang kesehatan, kata Bupati, harus terus ditingkatkan.
"Tingkatkan terus kualitas pelayanan dan kunjungan kepada masyarakat. Tekan angka kematian ibu dan bayi termasuk masalah kekurangan gizi," kata Bupati.
Kepala dinas Kesehatan Sangihe, Jopy Thungari mengatakan, karena anggaran terbatas sehingga baru sebagian Puskesmas di wilayah daratan Sangihe yang terealisasi.
"Delapan mobil ambulans ini di peruntukan bagi Puskesmas sangat membutuhkan dari 14 Puskesmas yang ada di daratan Kepulauan Sangihe," kata dia.
Berita Terkait
Sriwahyuni puas berobat di Puskesmas Kampung Baru dengan program JKN
Minggu, 29 September 2024 7:07 Wib
Kominfo: Starlink pelengkap SATRIA-1
Jumat, 31 Mei 2024 19:25 Wib
Kemenkes- kerja sama Starlink fasilitasi internet puskesmas terpencil
Senin, 20 Mei 2024 8:08 Wib
Puskesmas Sario berikan bantuan ke korban erupsi Gunung Ruang
Senin, 6 Mei 2024 16:17 Wib
Satgas Gulbencal Kodam XIII/Merdeka bantu puskesmas terdampak Gunung Ruang
Kamis, 25 April 2024 6:10 Wib
Debat capres, Prabowo akan bangun RS-puskesmas modern
Minggu, 4 Februari 2024 20:17 Wib
Pemkot Bitung tingkatkan kualitas pelayanan Puskesmas
Selasa, 9 Januari 2024 20:03 Wib
Puskesmas di Kotamobagu gandeng madrasah tingkatkan kualitas kesehatan
Selasa, 12 September 2023 15:11 Wib