Manado (ANTARA) - Kalla Automotive memperkenalkan produk Benellidi Kota Manado Sulawesi Utara tepatnya di event Suryanation yang di gelar di EX Boulevard Mall Manado, Acara ini akan dihadiri   Operation Manager Benelli Motor, Mifta Farid S Putra, beserta beberapa komunitas otomotif di Manado, Jumat (5/7)..

Sebelumnya Benelli sukses launching dealer motor dan telah mengaspal di kota Makassar pada event Indonesia International Motor Show (IIMS) Mei 2019 lalu serta Launcing Benelli kota Kendari  28 juni lalu, di event kali ini Benelli menawarkan beberapa motor asal Italia diantaranya Petagonian Eagle dan Motobi 152, dengan harga yang sangat kompetitif.

Petagonian Eagle yang kami tawarkan ini adalah motor dengan tampilan cruiser yang keren, model rangka yang panjang membuat beban mesin berada di bagian depan serta mesin yang tertata baik untuk centralisasi massa, motor yang bermesin 250cc ini dilengkapi juga dengan 4 stroke engine, 2 valve, 2 silinder dengan sistem pendingin cairan / liquid cooled. Benelli pentagion eagle ini punya 2 knalpot yang dipasang di sisi kanan ditambah stoplamp di bagian belakang yang sangat elegan.

Adapunn Motobi 152 adalah motor yang  mengusung tema retro sehingga memberikan gimmick classic, dengan buntut membulat yang bisa dilepas saat ingin digunakan ber boncengan, membuat motor dengan gaya café racer ini semakin diminati oleh para milenial, menggunakan mesin152cc 1 silinder 2 katup dengan tenaga yang dihasilkan mencapai 12PS. 

Menurut Operation Manager Benelli Motor, Mifta Farid S Putra, kami sangat antusias dengan hadirnya produk dari Benelli ini di kota Manado, melihat potensi pasar yang ada dan juga antusiasme dari masyarakat terhadap produk yang tergolong Out of the Box.

“Kami juga menawarkan beberapa model motor classic yang dikemas dengan desain  kekinian sehingga mampu memberikan warna baru bagi pecinta motor di kota Manado," katanya.

Dia menjelaskan, untuk pemesanan motor Benelli ini tidak memerlukan waktu yang lama karena dari awal memulai bisnis ini, pihaknya sangat yakin dengan suplai  dari pabrikan Benelli di Bogor yang disinergikan dengan Kalla Transport & Kalla Logistic yang memiliki sistem jaringan yang terintegrasi sehingga pihaknya yakin dapat memenuhi kebutuhan customer dengan cepat, tanpa harus menunggu lama.

Tidak hanya itu nantinya untuk Authorized Dealer akan dipusatkan di Jl. Jend Sudirman no.18 Wenang Utara Manado ini dilengkapi dengan mekanik handal yang telah dibekali dengan training untuk memberikan pelayanan maksimal dalam proses After Sales seperti Service dan juga Sparepart.
 
Sedangkan, untuk kedepan, Tepatnya di tahun ini, Kalla Automotive akan membuka beberapa dealer Benelli lainnya yang tersebar di kota-kota besar di Sulawesi", ujarnya.

Kedepannya kami akan terus maju bersama, dan memperkuat lini bisnis di Kalla Automotive, Dengan harapan Benelli  bisa lebih dikenal menyeluruh oleh lapisan masyarakat.