Manado (ANTARA) - Anggota DPRD Kota Manado, Dapil Tuminting, Bunaken dan Bunaken Kepulauan Zakaria Tatukude mengingatkan pemerintah supaya terus mengimbau nelayan agar berhati-hati saat melaut.
"Sebagai wakil rakyat dengan latar belakang pengusaha perikanan dan kapten kapal, saya sangat memahami bagaimana kondisi laut di di bulan-bulan seperti sekarang ini cuaca sering ekstrem, jadi nelayan wajib waspada," kata Zakaria, di Manado.
Ko Sun, sapaan akrab politisi PDIP tersebut mengingatkan bahwa di cuaca seperti ini risiko yang bisa ditanggung oleh para nelayan tinggi karena itu diminta berhati-hati saat melaut.
"Utamakan keselamatan meskipun melaut untuk mencari nafkah tetapi, jangan sampai nekat ketika sudah menerima pemberitahuan atau peringatan dari BMKG tentang cuaca ekstrem," katanya.
Sebab jika dekat turun ke laut maka risiko seperti keselamatan jiwa hilang ketika melaut terbawa gelombang atau lainnya bisa saja dialami oleh nelayan.
"Jadi jangan pergi melaut terlalu jauh kalau bisa di dekat-dekat perairan Kota Manado saja supaya tidak sampai mengalami hal-hal yang tidak diinginkan," katanya.
Karena itu katanya, pemerintah dalam hal ini dinas kelautan pertanian dan perikanan berupaya memberikan himbauan dan peringatan kepada nelayan agar tidak melaut atau bahkan terlalu jauh mencari ikan ketika cuaca buruk.
"Ajak nelayan untuk mengalihkan dulu sementara profesinya dengan melakukan aktivitas atau mencari nafkah dengan cara lain seperti berdagang sehingga bisa tetap menghidupi keluarganya," katanya***
Berita Terkait
DAW edukasi keselamatan berkendara CBR Manado Community (CMC)
Jumat, 29 November 2024 11:03 Wib
Kemenag: Gereja pusat pembinaan iman dan harmoni sosial
Jumat, 29 November 2024 8:05 Wib
Madrasah di Bolmut serahkan beasiswa di Hari Guru Nasional
Jumat, 29 November 2024 8:03 Wib
Kantor Kemenag Bolmut tingkatkan kualitas pendidikan madrasah
Kamis, 28 November 2024 19:22 Wib
Lanud Sam Ratulangi uji coba makan bergizi gratis di TK Angkasa Manado
Kamis, 28 November 2024 16:34 Wib
Kemenag Sulut tingkatkan profesionalitas ASN dan moderasi beragama
Kamis, 28 November 2024 16:33 Wib
DPC Hanura apresiasi kemenangan AARS di Pilkada Manado
Kamis, 28 November 2024 11:48 Wib
Peringati Hari Anak Sedunia, PLN UP3 Manado gelar edukasi kelistrikan
Kamis, 28 November 2024 7:33 Wib