Logo Header Antaranews Manado

Bupati Gaghana minta ASN bangun pola silaturahmi

Senin, 10 Juni 2019 15:21 WIB
Image Print
Bupati Sangihe, Sulawesi Utara, Jabes Gaghana. (FOTO ANTARA/Jerusalem Mendalora).

Sulut, Tahuna (ANTARA) - Bupati Kepulauan Sangihe, Provinsi Sulawesi Utara, Jabes Ezar Gaghana meminta aparatur sipil negara (ASN) membangun pola silaturahmi dalam membangun daerah.

"Kami minta aparatur sipil negara di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sangihe membangun pola silaturahmi dalam membangun Sangihe," katanya di Tahuna, Senin.

Menurut dia membangun daerah membutuhkan kerja sama dari semua pihak sehingga pola silaturahmi sangat dibutuhkan.

"Kita membutuhkan pola silaturahmi dalam bekerja bukan saling menjatuhkan," katanya.

Bupati meminta agar sikap saling menjatuhkan supaya dijauhkan dari setiap penyelenggara negara.

"Hentikan sikap dan kebiasaan saling menjatuhkan, karena itu hanya merusak sistem yang sudah terbangun dengan baik," katanya.

Selaku pimpinan pemerintahan, ia mengajak semua ASN untuk menjaga moral serta mengedepankan rasa hormat dan saling menghargai.

Pimpinan organisasi perangkat daerah diharapkan untuk membangun koordinasi agar pelayanan kepada masyarakat bisa berjalan maksimal, demikian Jabes Ezar Gaghana.



Pewarta :
Editor: Jorie MR Darondo
COPYRIGHT © ANTARA 2026