Manado (ANTARA) - Berkat solidaritas dan kerja cepat anak motor yang tergabung dalam komunitas Bold Riders Manado, motor seorang member klub CBR yang dicuri maling berhasil ditemukan dalam hitungan jam. Motor ini kembali kepada pemiliknya bernama Natasya Wong.
Natasya Wong bercerita, kejadian pencurian ini berlangsung pada bulan lalu di rumahnya Teling Atas, Kampung Baru, Manado.
Saat itu, kata dia, motor ditinggalkan di rumah dalam keadaan terkunci. Namun betapa terkejutnya dia, saat kembali ke rumah pukul 19.30 WITA, motor CBR miliknya sudah tidak ada.
Begitu tahu motornya hilang, lady bikers ini kemudian mengontak komunitas CBR Manado. Dari klub motor ini langsung disebar ke semua anggota komunitas Bold Riders Manado yang anggotanya lebih dari 2.000 anak motor.
"Informasinya langsung menyebar, semua member berbagai komunitas Bold Riders langsung kami beritahu ciri-ciri motornya, termasuk nomor polisi (nopol)," kata Natasya Wong yang sudah bertahun-tahun jadi anggota komunitas Bold Riders, beberapa hari lalu.
Karena dikenal memiliki solidaritas yang tinggi, semua member di tiap daerah langsung standby di tiap perbatasan atau pintu masuk di kabupaten kota di Manado.
Anggota Bold Riders yang berada di luar Manado juga ikut keluar menyisir jalur-jalur masuk daerahnya masing-masing.
Akhirnya pada pukul 02.00 WITA atau 6 jam pasca dilaporkan hilang, motor diketahui berada di wilayah Inobonto atau berada di jarak 80 kilometer (KM) dari titik pertama hilang. Jarak dari TKP sampai ditemukan motor adalah 3 jam perjalanan.
"Jadi pas ada yang memberikan kabar motor sedang berada di daerah ini, langsung semua komunitas menuju lokasi. Sepertinya pelaku ini sadar kalau sedang dikejar oleh teman-teman, pelaku masuk ke gang-gang kecil, akhirnya motornya ditaruh di pinggir jalan, pelakunya kabur," jelasnya.
Natasya menyampaikan terima kasih kepada Bold Riders Manado dan sekitarnya karena telah membantu melacak dan menemukan motor tunggangannya ini.
Dia bangga dengan solidaritas anak motor Bold Riders Manado yang memang dikenal tinggi dan persaudaraan mereka sangat kental.
Ketua Bold Riders Manado Akbar Gobel mengatakan ternyata ini adalah kejadian kelima kalinya motor anak Bold Riders hilang namun akhirnya ditemukan oleh anggota Bold Riders juga. Kasusnya bermacam-macam, ada yang masih dalam hitungan jam, ada yang sampai hitungan bulan kemudian ditemukan.
"Ada motor CBR dua unit, kemudian GSX juga dua unit, kemudian ada satu motor lagi motor Beat yang berhasil ditemukan kembali oleh teman-teman Bold Riders Manado. Jadi begitu ada motor yang hilang, teman-teman langsung saling menginformasikan, apalagi anggota Bold Riders ada di mana-mana, ada yang kerja di pelabuhan, imigrasi, samsat, bengkel, Indomaret dan Alfamart, dan bidang lainnya," jelasnya.
Lima motor itu ada yang ditemukan saat dipakai ke toko modern dan ada juga yang dibawa pencuri naik kapal di pelabuhan. Namut besarnya komunitas Bold Riders, yang tersebar di mana-mana, membuat pelacakan motor hilang jadi lebih mudah dilakukan. *