Manado (ANTARA) - Badan anggaran DPRD Manado bersama tim anggaran pemerintah daerah membahas RAPBD-P Manado 2021 yang menghadirkan perangkat daerah (PD) yang mengalami perubahan anggaran.
"Masalah-masalah sosial kemasyarakatan ekonomi serta infrastruktur menjadi pembahasan alot di hari pertama," kata Wakil Ketua DPRD kota Manado, Noortje Henny Van Bone, di Manado.
Sejumlah legislator, menyampaikan pertanyaan tentang utang daerah, lampu penerangan jalan umum, dana transfer daerah maupun pusat, pembangunan pasar termasuk masalah limbah dari pasar tematik yang direncanakan dibangun di wilayah Tongkaina.
Legislator dr. Suyanto Yusuf mengangkat tentang anggaran untuk masalah sosial seperti anggaran pengentasan pengangguran, busana dana yang disiapkan untuk membiayai BPJS bagi masyarakat tidak mampu di Manado juga ga dan bantuan dana duka.
Sedangkan legislator Beni Parasan mengangkat anggaran transfer dari pemerintah pusat yang belum tercantum serta transfer antar daerah yang dinilai naik, juga tentang pajak penerangan jalan umum yang dibayarkan PLN apakah sudah sesuai dengan mata lampu yang menyala atau tidak.
Ketua TAPD Manado, Micler Lakat didampingi Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Manado, Bart Assa, mengatakan, bahwa pemerintah sudah menganggarkan dana untuk membayar utang sesuai kemampuan keuangan daerah.
"Mengenai utang daerah yang berjumlah Rp148 miliar, sudah ada target membayar, jika postur keuangan bisa mencapai target sampai 70-80 persen, maka pemerintah akan membayar utang sebesar Rp20 miliar untuk perubahan ini," kata Lakat.
Sementara Assa mengatakan, bahwa untuk dana yang direfocussing sebesar Rp51,5 miliar, yang berasal dari 8 persen anggaran setiap perangkat daerah sejak awal tahun sudah berjalan penggunaanya.
Berita Terkait
Puan Maharani dan Anies Baswedan bertemu di Mina Arab Saudi
Jumat, 30 Juni 2023 12:44 Wib
Banggar DPRD dan TAPD Pemkab Sitaro bahas RAPBD TA 2023
Senin, 21 November 2022 17:58 Wib
Wakil Ketua Banggar kolaps ke lantai saat Rapat Paripurna DPR
Kamis, 30 Juni 2022 14:57 Wib
DPRD Minahasa Tenggara geram, pembahasan TAPD-Banggar bocor
Kamis, 11 November 2021 10:37 Wib
Banggar DPRD Kota Palu desak tunda pembahasan APBD 2022
Rabu, 10 November 2021 8:13 Wib
Banggar DPRD Gorontalo kunker ke Tomohon pelajari ranperda APBD
Jumat, 22 Oktober 2021 21:25 Wib
DPR mengesahkan RAPBN 2022 menjadi Undang-Undang
Kamis, 30 September 2021 14:39 Wib
Banggar DPRD Manado Nilai Penurunan RAPBD 2021 Masih Wajar
Selasa, 3 November 2020 23:16 Wib