Manado, 23/6 (Antara) - Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) mengekspor tepung kelapa ke China pada pekan ketiga Juni 2018.

"Tepung kelapa yang diekspor ke China sebanyak 26 ton dan mampu menghasilkan devisa bagi negara sebesar 52.000 dolar Amerika Serikat (AS)," kata Kepala Bidang Perdagangan Luar Negeri Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sulut Darwin Muksin di Manado, Sabtu.

Darwin mengatakan permintaan akan tepung kelapa dari China memang semakin meningkat, dan harus dimanfaatkan oleh petani dan pengekspor Sulut.

Tingkatkan lagi kualitas produk sehingga permintaan akan semakin banyak.

Tepung kelapa merupakan produk turunan dari kelapa yang paling diminati oleh pasar Asia, Eropa, Afrika dab Amerika.

Sehingga, katanya, mutu dan volume barang harus terus diperhatikan jangan sampai mengecewakan buyers atau pembeli.

Dia mengatakan sehingga mampu mensejahterakan petani dan usaha tepung kelapa semakin berkembang.

Pabrik tepung kelapa berada di Kota Manado, Kota Bitung, Kabupaten Minahasa Utara dan Kabupateb Minahasa Selatan.

Pemerintah, katanga, akan terus mencarikan pasar baru bagi pengekspor Sulut sehingga harga jual semakin bersaing.

(T.KR-NCY/B/B012/B012) 23-06-2018 16:05:24

Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024