Manado (ANTARA) - Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Martin Susilo Martopo Turnip mengatakan bahwa peringatan HUT ke-61 Korem 131/Santiago menjadi momentum bagi setiap prajurit dan PNS Korem dalam meningkatkan kinerja.
"Dengan bertambah usia satuan ini, harus disikapi dengan kematangan dan kedewasaan seluruh prajurit dan PNS Korem 131/Santiago dalam meningkatkan kualitas dan kinerja bagi kepentingan TNI, masyarakat bangsa dan negara," kata Danrem pada syukuran HUT ke-61 Korem 131/Santiago, di Manado, Senin.
Danrem mengatakan makna terpenting yang dapat dipetik dari peringatan HUT ke-61 Korem 131/Santiago adalah melakukan introspeksi dan evaluasi terhadap semua bentuk penugasan yang telah dilakukan di masa lalu.
"Kita perlu mengkaji kembali sejauh mana kita telah berbuat sehingga ke depan kita dapat memberikan pengabdian yang lebih baik lagi dari masa-masa sebelumnya, sesuai dengan tugas pokok yang diberikan oleh Komando Atas.
Ia mengatakan pihaknya patut bersyukur di tahun 2024 telah melaksanakan program-program unggulan TNI AD yaitu ketahanan pangan.
"Kita telah menanam jagung di setiap-setiap Kodim berkisar 400 hektare," katanya.
Kemudian operasi teritorial, telah menanam jagung di wilayah Minut sekitar 70 ha dan Bitung serta 30 hektar di wilayah Bolaang Mongondow (Bolmong).
"Kita telah melaksanakan Manunggal Air pada TMMD ke-120 dan ke-119 di Kabupaten Bolmong dan Kabupaten Minahasa," katanya.
Serta kegiatan pengamanan pilkada serentak di wilayah Sulawesi Utara yang sudah terlaksana dengan aman, damai dan lancar.
"Walaupun saat awal, Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) di Sulawesi Utara tinggi, tapi dengan keterpaduan kebersamaan TNI/Polri dan stakeholder terkait, pelaksanaan pilkada dapat berjalan secara aman, kondusif dan damai," katanya.
Pada kesempatan itu, Danrem juga mengucapkan terima kasih kepada keluarga besar Korem 131/Santiago yang telah melaksanakan tugas dengan baik, berdedikasi dengan baik, loyalitas tegak lurus serta semua pengabdian yang diberikan di tahun 2024.
"Saya selaku Danrem mengucapkan terima kasih banyak dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada rekan-rekan semuanya. Terima kasih kepada masyarakat Sulut, karena kebersamaan dengan didukung oleh seluruh rakyat Sulawesi Utara, Korem 131/Santiago dapat melaksanakan tugas dedikasi dan pelayanan sebaik mungkin kepada masyarakat," katanya.
Sebelum syukuran, dilaksanakan olahraga bersama yang diikuti seluruh prajurit Korem 131/Santiago dan anggota Persit.
Syukuran tersebut ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng, penyerahan bingkisan kepada Warakawuri.