Manado (ANTARA) - Personel TNI dan Polri bersama masyarakat melaksanakan kegiatan karya bakti bersih-bersih pantai di Desa Miangas, Kabupaten Kepulauan Talaud yang berada di perbatasan Indonesia-Filipina, Jumat.

Dansatgas Pengamanan Pulau Terluar (Pamputer) Kodim 1312/Talaud Letkol Inf Sigfried Wellem Panaha mengatakan sasaran bersih-bersih pantai yaitu sampah plastik, botol plastik bekas, serta sampah lainnya yang ada di pantai Desa Miangas, Kecamatan Khusus Miangas.

"Melalui kegiatan ini kita menjaga kelestarian lingkungan khususnya di pantai," katanya.



Panaha yang juga Dandim 1312/Talaud menambahkan bahwa bakti sosial ini memberikan motivasi serta edukasi kepada masyarakat bagaimana menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan atau di laut.

"Melalui kegiatan ini akan membangkitkan rasa kepedulian untuk menjaga lingkungan dan kebersamaan dalam bergotong royong," katanya.



Karya bakti dalam menyambut HUT Ke-79 TNI tersebut melibatkan personel Koramil 1312-07 Miangas, Pos TNI AD Miangas, Pos TNI AL Miangas, dan Polsek Miangas.

Selain itu, juga diikuti pemerintah kecamatan, perangkat desa, pelajar SDN Miangas, SMPN 2 Nanusa, SMKN 2 Talaud, dan masyarakat Desa Miangas.



Masyarakat Miangas memberikan apresiasi kepada TNI, yang telah melaksanakan karya bakti bersih-bersih pantai di wilayah itu dalam menyambut HUT Ke-79 TNI.
 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: TNI, Polri, masyarakat bersihkan pantai Miangas

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2025