Manado, (ANTARA Sulut) - Legislator Sulawesi Utara (Sulut) Andre Angouw, utusan Manado, minta pemerintah kota tersebut tingkatkan insentif PNS yang bertugas di Kecamatan Kepulauan Bunaken.

"Hal ini harus menjadi perhatian Pemerintah Manado, karena hampir semua tenaga kesehatan dan guru tidak melaksanakan tugasnya dengan benar di pulau Bunaken, Siladen dan Manado Tua," kata Andre, di Manado, Selasa.

Andre mengatakan, hal tersebut diketahui ketika turun reses ke tiga pulau tersebut, ia menerima pengeluhan warga tentang tidak adanya guru dan tenaga kesehatan yang sering kali mangkir dari tugas, dengan berbagai alasan.

Ia mengaku prihatin dan mengusulkan kepada wali kota dan wakil wali kota Manado untuk memberikan perhatian khusus bagi para tenaga kesehatan maupun guru di ketiga pulau tersebut, supaya mereka betah bekerja.

"Sebab jika mereka tidak mau bekerja dengan baik, maka dampaknya adalah penderitaan masyarakat, kan yang dilayani adalah rakyat Manado di ketiga pulua tersebut," katanya.

Wali Kota Manado Vicky Lumentut berterima kasih atas perhatian wakil rakyat DPRD provinsi utusan Manado, dan mengatakan perhatian khusus sudah diberikan kepada para tenaga guru dan kesehatan yang bertugas di wilayah tersebut, bukan hanya mereka saja, tetapi seluruh PNS termasuk lurahnya.

"Untuk membuat mereka betah bekerja, setiap PNS mulai dari lurah, PNS biasa, guru, tenaga kesehatan dan lainnya, mendapat perhatian ekstra mulai dari masa kerja hingga tunjang tambahan penghasilan," katanya.

Vicky menyebutkan, untuk PNS mendapatkan tunjangan tambahan penghasilan dua kali lipat dari yang berada di Manado daratan, terutama guru dan tenaga kesehatan padahal berdasarkan aturan yang sudah settifikasi tidak boleh dapat, tetapi diberikan dengan dasar hukum yang jelas, masing-masing antara Rp1,5 sampai Rp2 juta.

"Kemudian masa kerja mereka juga sangat diperhatikan, hanya dua tahun lalu diganti, padahal yang ditugaskan ke situ juga kebanyakan masyarakat lokal, tapi lebih suka ke Manado, sehingga berbagai cara kami lakukan untuk memotivasi PNS bekerja," katanya.
***1***





(T.KR-JHB/B/Z003/Z003) 29-04-2014 07:17:40

Pewarta : Oleh: Joyce Bukarakombang
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024