DPRD Manado Dorong Pemkot Teruskan Pembangunan RSUD
Jika memang perlu, lakukan pergeseran anggaran di APBD supaya pembangunan bisa cepat berjalan kembali, tentu harus dengan pertimbangan proporsional,
Manado, (Antaranews Sulut) - DPRD Kota Manado mendorong pemerintah kota meneruskan pembangunan rumah sakit umum daerah karena selain merupakan kebutuhan masyarakat juga bisa mendapatkan dukungan dana dari pusat.
"Hasil konsultasi di Kementerian Kesehatan RI baru kami tahu, kalau dalam pembangunan rumah sakit daerah yang sudah dalam tahapan lanjutan bisa mendapatkan bantuan dana dari pemerintah pusat," kata Wakil Ketua DPRD Manado, dr. Richard Sualang, di Manado, Selasa.
Oleh karena itu, katanya, DPRD Manado mendorong pemerintah meneruskan pembangunan RSUD dan menggunakan anggaran yang ada supaya cepat berlanjut.
"Jika memang perlu, lakukan pergeseran anggaran di APBD supaya pembangunan bisa cepat berjalan kembali, tentu harus dengan pertimbangan proporsional," katanya.
Ia mengatakan jika konstruksi RSUD sudah selesai dan beroperasi maka pemerintah daerah bisa minta bantuan ke pusat.
"Itu dibolehkan secara aturan," katanya.
Dia mengatakan pemerintah kota setempat bisa mendapatkan bantuan dari Kementerian Kesehatan dalam dana alokasi khusus (DAK) yang bisa untuk keperluan rumah sakit tersebut.
Sualang mengatakan hal tersebut segera disampaikan kepada pemerintah kota supaya bantuan untuk rumah sakit umum daerah bisa didapatkan oleh Kota Manado.
Dia mengatakan semua penjelasan diperoleh dari Kementerian Kesehatan RI, saat DPRD Manado melakukan konsultasi pekan lalu dan diharapkan akan menjadi motivasi bagi pemerintah kota menyelesaikan pembangunan RSUD.
(T.KR-JHB/B/M029/M029) 10-04-2018 04:52:59