Minahasa Utara, 18/6 (Antara Sulut) - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Gianyar Bali memuji pengembangan pariwisata Minahasa Utara yang terjadi peningkatan dalam waktu singkat.
"Patut diapresiasi pengembangan wisata dan budaya di daerah ini karena memiliki struktur daerah baik untuk pengelolaan pariwisata," ujar Wakil Ketua DPRD Gianyar Made Togog selaku pimpinan rombongan saat berkunjung ke Minahasa Utara, Kamis.
Dia membandingkan, meskipun Bali khususnya Kabupaten Gianyar peningkatan pariwisata lebih dahulu, namun Minahasa Utara lebih diuntungkan dengan munculnya objek-objek wisata baru.
"Banyaknya arus pariwisata di Gianyar berdampak tidak fokusnya wisatawan," katanya.
Made Togog mengatakan, Gianyar memiliki banyak objek wisata tapi untuk segi kunjungan penginapan lebih kepada daerah lain di Bali.
"Inilah mengapa kami datang di Minahasa Utara, agar bisa saling bertukar informasi untuk kemajuan pariwisata daerah," katanya.
Made pun sanjung dengan keadaan alam di Minahasa Utara yang indah dan lestari.
Kunjungan 36 Anggota DPRD Gianyar dan sejumlah staf diterima oleh Ketua Komisi C DPRD Minahasa Utara Denny Sompie dan anggota Elyas Tooy serta sejumlah staf.
Denny Sompie menjelaskan pariwisata di Minahasa Utara memiliki kemajuan signifikan, mulai dari wisata alam, pantai, wisata kuliner, pegunungan dan lain sebagainya.
"Untuk Minahasa Utara, Pendapatan Asli Daerah tertinggi masih pelayanan rumah makan, sementara wisatanya pengembangan pantai pall di Likupang Timur dan wisata lain," kata Sompie.
Kesempatan itu dilakukan sesi tanya jawab sekaligus saling bertukar cendera mata antara DPRD Minahasa Utara dan DPRD Gianyar.***1***
(T.KR-MLK/B/M019/M019) 18-06-2015 16:05:31

