Manado (ANTARA) - Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Royke Lumowa mengajak seluruh masyarakat untuk membantu Kepolisian menjaga Kamtibmas di daerah itu.

"Ini merupakan inti pertemuan Kapolda dengan ormas adat di daerah ini," kata Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Jules Abbast di Manado, Senin.

Ia mengatakan mengajak ormas adat di daerah itu bekerja bersama-sama sesuai dengan moto Kapolda "Working together for safer Sulut".

"Artinya bersama-sama membuat Sulut menjadi lebih aman," katanya.

Ia mengatakan peran Ormas adat sangat penting dalam menjaga Kamtibmas di daerah itu.

Ormas ini berada di tengah-tengah masyarakat, sehingga paling tidak mengajak masyarakat untuk bagaimana menjaga lingkungan, mengantisipasi bersama supaya tidak ada hal-hal yang mengganggu Kamtibmas.

"Mengajak ormas-ormas berperan serta. Keamanan bukan hanya tugas polisi, tetapi juga tugas masyarakat untuk menjaga lingkungan," katanya.

Pertemuan Kapolda dan ormas adat di daerah itu, dilaksanakan di Warong Kobong Pomorouw Manado.

 

Pewarta : Jorie MR Darondo

Copyright © ANTARA 2024