Manado (ANTARA) - Bawaslu Kota Manado, mengumumkan nama-nama calon Panwascam yang lolos tes, untuk bertugas dalam pemilihan wali kota dan wakil wali kota Manado 2020. 

"Ada 33 nama yang dinyatakan lolos, setelah melalui tes baik sokrativ maupun wawancara yang dilaksanakan sejak  Jumat 13 hingga 17 Desember," kata ketua Pokja Panwascam Bawaslu Manado, Heard Runtuwene, di Manado. 

Dia mengatakan, nama-nama dinyatakan lolos tersebut, memang masih harus memenuhi sejumlah persyaratan yang wajib dimasukkan ke sekretariat Bawaslu, jika ingin benar-benar menjadi Panwascam nantinya. 

"Ada sejumlah persyaratan wajib yang harus dipenuhi jika mau dilantik sebagai Panwascam, diantaranya, surat izin atasan (jika ASN atau swasta), surat keterangan dari pengadilan serta surat keterangan bebas narkoba dari Puskesmas atau rumah sakit setempat," katanya. 

Dia mengatakan, semua itu wajib dimasukan, jika tidak maka terpaksa akan digugurkan, dan digantikan peserta dengan nilai tertinggi berikutnya dari kecamatan dimana calon berasal.  Pokja saat meregistrasi para peserta tes lalu. (jo/ANTARA) (1)
Runtuwene menegaskan semua kelengkapan itu harus dimasukan ke sekretariat Bawaslu paling lambat tanggal 28 Desember 2019, tidak boleh  diabaikan sedikit pun. 

"Karena kalau tidak memasukannya maka terancam akan dieliminasi, jadi harus diperhatikan dengan benar," katanya. 
 
Nama-nama calon Panwascam yang lolos tes adalah,  Marlyanti Rorong, Lusiana Musa dan Dharma Yudha Umboh ketiganya dari Bunaken, Fanny Caroles, Camelia Taturu dan Anton Ferdinan Lontoh dari Bunaken Kepulauan, Jenry Lumempouw, Alexander Kakase dan Nelson Shinta dari Malalayang. 

Kemudian Brando Mawitjere, Sofyan Husein, Arthur Ambat dari Paal Dua, Ferdinan Assa, Joudie Rantung dan Muhammad Syahrul dari Wanea, Waldi Mokodompit, Susan Kawinda dan Fisdaus Latjengke dari Mapanget, Johanes Pongoh, Oliver Walintukan, Jufri Almakawi dari Sario. 

Fuad Puspita Kadir, Wanda Turangan, Muh Iskandar Malewa dari Tuminting, Farly Umar, Ally Murtadlo, Doni Utina dari Singkil, kemudian Diane Tampanguma, Rendy Emes, Mohammadin Lamato dari Tikala dan Ramang Muhammad, Lesly Mambu, Novan Paruntu dari Wenang. *** 

 

Pewarta : Joyce Hestyawatie B

Copyright © ANTARA 2024