Sulut, Tahuna (ANTARA) - Gempa bumi berkekuatan magnitudo 7,1 pada Jumat dini hari pukul 00.17 wita mengguncang Jailolo Maluku Utara mengakibatkan warga Tahuna Kabupaten Sangihe berhamburan ke luar rumah.

Sebagian masyarakat Tahuna Kabupaten Sangihe berhamburan keluar rumah bahkan ada yang langsung mengungsi ke tempat yang lebih tinggi dan yang lainnya memantau situasi yang ada di pantai termasuk pergerakan air laut.

Warga merasakan getaran gempa cukup kuat. Getaran gempa dirasakan hingga 6 detik

Berdasarkan informasi BMKG, pusat gempa berada di 1,67 LU - 126.39 BT, 137 km Barat Laut Jailolo- Maluku Utara berkekuatan 7,1 SR
pukul 00.17 wita.

Sampai saat ini belum ada informasi mengenai kerusakan yang terjadi akibat gempa tersebut.

Pewarta : Jerusalem Mendalora

Copyright © ANTARA 2024