Manado (ANTARA) - Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Drs Steven Kandouw mengikuti ibadah syukur ulang tahun ke 293 jemaat GMIM Betani Sindulang Singkil, Minggu. Ini beberapa hal yang diingatkan dalam momentum tersebut.

"Usia 293 tahun adalah waktu yang panjang dan pasti ada determinasi, daya tahan dan kemampuan hidup di tengah keterbatasan," kata Wagub. 

Bahkan paling utama menurut dia adalah bagaimana menghadirkan Roh Kudus di tengah kehidupan berjemaat.

Wagub Steven yang juga Wakil Ketua BPMS GMIM Bidang Sumber Daya dan Dana menyebutkan perkembangan GMIM semakin baik dari sisi kualitas dan kuantitas, seperti pendidikan, kesehatan dan rumah-rumah ibadah.

"Aset GMIM telah meningkat hingga 20 persen. Mudah-mudahan peningkatan ini selalu diimbangi nilai kita di mata Tuhan," ujarnya.

Dia berharap, momentum ulang tahun jemaat ke 239 dapat menjadi momentum penting untuk merenungkan, evaluasi sekaligus melihat kembali ke dalam diri. 

"Kami berharap buah-buah Roh akan terus hidup dan lebih besar dari buah-buah dosa dan kejahatan," ajaknya.

Ibadah syukur tersebut dipimpin Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode Gereja Masehi Injili di Minahasa, Pdt Dr Hein Arina, Th.D
 

Pewarta : Karel Alexander Polakitan
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024