Manado (ANTARA) - Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Sulawesi Utara Ronald Lumbuun berharap kehadiran gedung baru Kantor Imigrasi Kotamobagu tidak hanya seperti "menara gading" yang hanya terlihat indah dari kejauhan tapi tidak bermanfaat bagi masyarakat.

"Jadikan resolusi Kemenkumham RI 2024, yakni perkuat sinergi yang semakin PASTI dan BerAKHLAK untuk kinerja Kemenkumham yang berdampak," kata Ronald saat meresmikan gedung Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas II Non TPI Kotamobagu, di Kotamobagu, Sabtu.

Ronald menyampaikan bahwa ini merupakan momentum bagi Kanim Kotamobagu dan Jajaran Keimigrasian Sulawesi Utara (Sulut).

'Karena gedung baru Kanim Kotamobagu merupakan gedung ketiga di Indonesia yang menggunakan kontur baru dari Direktorat Jenderal Imigrasi yang dalam hal ini untuk menyeragamkan seluruh gedung Imigrasi di seluruh Indonesia," katanya.

Ia mengatakan, jajaran aparatur sipil negara (ASN) Kemenkumham Sulut telah berkomitmen untuk menjadi ASN yang diperhitungkan bukan sekadar dihitung.

"Keberadaan kami, baik petugas pemasyarakatan dan keimigrasian harus bisa betul-betul dirasakan oleh masyarakat Sulut, khususnya di Kota Kotamobagu," katanya.

Penjabat Walikota Kota Kotamobagu Asripan Nani memberikan apresiasi atas dibangunnya Kanim Kelas II Non TPI Kotamobagu.

"Menyampaikan rasa bangga terhadap Kanim Kotamobagu karena telah memberikan pelayanan keimigrasian terhadap masyarakat secara cepat, tanggap dan profesional," katanya.

Kepala Kanim Kotamobagu Tesdy Kuantano Achmad berharap dengan diresmikannya gedung baru ini dapat memberikan motivasi dan semangat baru bagi Kanim Kotamobagu dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat

Peresmian gedung kantor ini ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Kepala Kemenkumham Sulut Ronald Lumbuun didampingi Kepala Divisi Keimigrasian Syamsul Efendi Sitorus, Kepala Divisi Pemasyarakatan Aris Munandar, Penjabat Wali kota Kota Kotamobagu Asripan Nani serta Kepala Kanim Kelas II Non TPI Kotamobagu Tesdy Kuantano Achmad.

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024