Manado (ANTARA) - Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Ronald Sorongan mengatakan, hajatan 'Discover North Sulawesi' menjadi momentum menarik investasi ke daerah berpenduduk lebih 2,6 juta jiwa ini.

"Pada pameran ini akan menjual dan mempromosikan potensi Sulut yang tersebar di 15 kabupaten dan kota. Potensi tersebut bisa mencakup pariwisata hingga produk UMKM serta ekraf," kata Ronald, di Manado, Kamis.

Dalam pameran tersebut, kata dia, akan dikemas semenarik mungkin sehingga pengunjung yang ada di Jakarta, warga Kawanua se-Indonesia hingga luar negeri merasa terkesan dengan acara tersebut.

"Berbagai hal terkait tourism trade dan investment akan ditampilkan dan nantinya para pelaku UMKM Sulut bisa show of force ragam produknya untuk dipromosikan ke pengunjung pameran," ujarnya pula.

Pameran promosi bertajuk 'Discover North Sulawesi' yang siap gelar dimulai tanggal 1-30 September 2023 tersebut direncanakan dibuka Ketua DPR RI Puan Maharani, di Hotel Borobudur, Jakarta, Jumat (1/9) besok.

Gebrakan Pemprov Sulut di bawah komando Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw, ujar dia, nantinya akan mengeksplorasi potensi-potensi sumber daya alam di 15 kabupaten dan kota yang ada di provinsi ujung utara Sulawesi tersebut.

"Persiapan pameran Discover North Sulawesi 100 persen sudah siap. Kegiatan tersebut disupport penuh Hotel Borobudur, karena sebagian besar menggunakan dana CSR hotel tersebut," ujar Sorongan.

Sebelumnya, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdaprov Sulut Asripan Nani mengatakan, 'opening ceremony' mengikutsertakan 15 kabupaten dan kota.

"Kegiatan ini melibatkan 15 kabupaten/kota se-Sulut dan akan menampilkan berbagai potensi yang menjadi primadona daerahnya, semisal seni budaya seperti tarian, alat kesenian, talk show, panggung hiburan khas daerah serta produk komoditas unggulan masingmasing," ujarnya lagi.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: 'Discover North Sulawesi' momentum menarik investasi ke Sulut

Pewarta : Karel Alexander Polakitan
Editor : Hence Paat
Copyright © ANTARA 2024